Dari Nuno Hingga Pochettino, Ini Kandidat Pelatih Baru Arsenal

- Sabtu, 30 November 2019 | 10:27 WIB
REUTERS
REUTERS

Arsenal telah resmi memecat Unai Emery pada Jumat (29/11). Setelah itu, banyak kabar spekulasi yang menyebut satu per satu nama yang bakal mengisi kursi kepelatihan yang telah kosong itu.

Dari Nuno Espirito hingga Mauricio Pochettino, berikut sederet nama kandidat pelatih baru Arsenal yang dikutip Indozone dari laman Goal, Sabtu (30/11).

Nuno Espirito Santo (Wolverhampton Wanderers)

Nama Nuno sudah menjadi yang paling tersiar untuk menggantikan Unai Emery di kursi manajer Arsenal, bahkan jauh sebelum Emery dipecat. Nuno diketahui berhasil membawa Wolves mendapat promosi ke Liga Primer hingga Liga Europa.

Mikel Arteta (Ass. Manchester City)

Meski saat ini masih menjadi asisten bagi Pep Guardiola, namun tidak mungkin bagi Arteta untuk bisa naik level menjadi kepala pelatih.

Patrick Vieira (Nice)

Legenda Arsenal yang saat ini masih melatih di Ligue 1 bukan tidak mungkin baginya untuk pulang ke Arsenal dengan status manajer.

Freddie Ljungberg (Arsenal, caretaker)

Ljungberg saat ini resmi ditunjuk untuk menggantikan Emery sementara waktu. Namun jika performanya bagus, bukan tidak mungkin dirinya bakak dipermanenkan.

Carlo Ancelotti (Napoli)

Kondisi Ancelotti di Napoli dinilai sangat tertekan, dan bukan tidak mungkin dia bakal meninggalkan klub itu.

Mauricio Pochettino 

Pochettino saat ini masih belum memiliki pekerjaan setelah dipecat dari Tottenham Hotspur. Namun, dirinya mungkin saja bakal ditunjuk menjadi pelatih Arsenal selanjutnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X