Del Piero: Dybala Sudah Siap Untuk Jadi Kapten Juventus

- Jumat, 3 April 2020 | 20:05 WIB
Penyerang Juventus, Paulo Dybala melakukan selebrasi gol. (Instagram/paulodybala)
Penyerang Juventus, Paulo Dybala melakukan selebrasi gol. (Instagram/paulodybala)

Legenda Juventus Alessandro Del Piero memuji bintang klub tersebut Paulo Dybala. Del Piero meyakini bahwa pemain asal Argentina itu siap menjadi kapten tim. Menurutnya Dybala sudah sangat matang sejauh ini.

Pada musim panas lalu, Dybala nyaris hengkang dari Juventus dan dua raksasa Inggris seperti Manchester United dan Tottenham Hotspur siap menampungnya.

Namun Dybala justru bertahan di Turin dan menjadi salah satu pemain terbaik sebelum Serie A dihentikan akibat pandemi virus Corona.

"Dybala telah beberapa kali mengenakan ban kapten, dan jika hal itu terjadi, itu karena Juve menilai dia berharga untuk hal itu," kata Del Piero kepada Sky Sport Italia.

"Dari apa yang saya ketahui mengenai dia secara pribadi, penampilannya di dalam dan di luar lapangan, menurut saya Paulo benar-benar matang dalam beberapa bulan terakhir," tuturnya.

Giorgio Chiellini merupakan kapten reguler Juventus saat ini. Namun dia mengalami cedera pada awal musim, sehingga ban kapten dipegang sejumlah pemain seperti Gonzalo Higuain, Leonardo Bonucci, Blaise Matuidi, dan Dybala.

Del Piero telah meninggalkan Juve pada 2012 silam, namun ia menyatakan dirinya sampai sekarang tetap menjadi penggemar Bianconerri.

"Saya mendukung Juventus sejak masih anak-anak, saya memenangi semua yang dapat saya menangi, termasuk gelar Serie B selama masa sulit bagi klub, kembali ke atas sebelum kemudian pergi," tuturnya.

"Cinta saya kepada Juventus unik dan tidak akan pernah berakhir," pungkasnya.

 

 

Artikel Menarik Lainnya:


 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Lionel Messi Beri Kode Kapan akan Pensiun

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:05 WIB

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X