Vidal ke Rodriguez: Tinggalkan Real Madrid

- Jumat, 31 Juli 2020 | 15:58 WIB
Winger Real Madrid, James Rodriguez. (REUTERS/Juan Medina)
Winger Real Madrid, James Rodriguez. (REUTERS/Juan Medina)

Gelandang Barcelona, Arturo Vidal menyarankan James Rodriguez untuk meninggalkan Real Madrid. Menurut Vidal, James Rodriguez layak bermain reguler, bukan seperti saat ini di mana dia jarang diturunkan.

Vidal mengaku memiliki hubungan yang dekat dengan James. Keduanya sempat main bareng di Bayern Munchen dan hubungan keduanya berkembang menjadi sahabat.

Menurut Vidal, James punya masalah pribadi dengan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. Untuk itu, Vidal menilai James harus mencari klub baru yang bisa memberinya waktu bermain reguler.

"James dan saya seperti saudara. Kami membentuk persahabatan luar bisa di Muenchen. Kami berbicara setiap hari dan menjengkelkan karena ia memiliki masalah dengan pelatihnya," tutur Vidal seperti dilansir dari Win Sports.

"James adalah pemain dengan level tinggi dan saya tak mengerti kenapa ia tak mendapat kesempatan tahun ini. Saya harap ia mengambil keputusan terbaik dan kembali bermain," bebernya.

"Saya pikir orang-orang, pecinta sepak bola, ingin melihat pemain berkualitas dan James adalah salah satunya. Dia harus berkembang, mencari masa depan dan tempat di mana ia menikmati bermain sepak bola," pungkasnya.

Musim ini, James kesulitan mendapat tempat di tim utama Madrid. Gelandang 29 tahun tersebut hanya tampil 14 kali dengan catatan satu gol dan dua assist.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Lionel Messi Beri Kode Kapan akan Pensiun

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:05 WIB

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X