Arema FC Ditantang Klub Luar Negeri Jelang Liga 1 2020

- Rabu, 29 Januari 2020 | 09:39 WIB
Pelatih baru Arema FC Mario Gomez memimpin latihan di Stadion Gajayana, Malang, Jawa Timur. (ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto)
Pelatih baru Arema FC Mario Gomez memimpin latihan di Stadion Gajayana, Malang, Jawa Timur. (ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto)

Arema FC tengah menyusun rencana laga uji coba jelang kompetisi Liga 1 2020. Sejumlah klub luar negeri dikabarkan bakal jadi lawan tanding klub berjuluk Singo Edan tersebut. 

Manajer Umum Arema FC, Ruddy Widodo, mengatakan klub Liga Utama Singapura, Tanjong Pagar United, sudah mengajukan tawaran. Kebetulan tim dari Singapura itu dilatih Noh Alam Shah yang merupakan mantan pemain Arema.

"Jadi tim tersebut sedang ingin beruji coba di Indonesia. Arema mendapatkan tawaran," kata Ruddy seperti dilansir dari situs resmi Liga Indonesia. 

Selain Tanjong Pagar United, Arema FC juga berpeluang berhadapan dengan klub Malaysia, Selangor FA. Itu dengan catatan Arema ikut dalam turnamen pramusim Trofeo Persija. 

Tak hanya dari luar negeri, manajemen Singo Edan juga mengupayakan laga uji coba kontra klub Liga 1 lainnya. Klub dari Jawa Timur jadi pilihan.

Ada empat klub yang kemungkinan jadi lawan latih tanding, yaitu Persebaya Surabaya, Persela Lamongan, Persik Kediri dan Madura United.

Ruddy kemudian menjelaskan, laga uji coba itu kemungkinan akan digelar Arema FC antara 4 Februari hingga 20 Februari 2020. Hal ini berdasarkan permintaan sang pelatih Mario Gomez.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X