Enrique Akui Butuh Banget Busquets di Piala Dunia 2022, Kenapa Tuh?

- Minggu, 13 November 2022 | 04:30 WIB
Gelandang Barcelona, Sergio Busquets (REUTERS/Juan Medina)
Gelandang Barcelona, Sergio Busquets (REUTERS/Juan Medina)

Pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique, telah merilis nama-nama pemain yang dipanggilnya ke Piala Dunia 2022. Ia pun merasa sangat senang karena pada akhirnya Sergio Busquets mau memenuhi panggilannya.

Enrique sebetulnya sedang melakukan regenerasi di Timnas Spanyol dengan mengandalkan para pemain-pemain muda. Namun, diakui oleh Enrique bahwa ia masih sangat membutuhkan gelandang veteran Barcelona tersebut.

Sergio Busquets pasalnya salah satu pemimpin di La Furia Roja dan punya banyak pengalaman. Kehadirannya akan menjadi hal yang vital dalam membantu perkembangan para pemain muda.

Baca Juga: Bikin Ngakak, Casillas Pasang Ekspresi Sedih Gagal Bela Spanyol di Piala Dunia 2022

“Tujuan saya adalah untuk meyakinkan Busi (Busquets) untuk memainkan Piala Dunia lainnya,” kata Enrique, dilansir dari Marca, Minggu (13/11/2022).

Selain soal kepemimpinan, Sergio Busquets juga masih dibutuhkan Enrique untuk menjalankan skema permainan yang ia inginkan. Sebagai soerang geelandang, Busquets menjadi sosok sentral untuk mendominasi penguasaan bola.

“Jika kami mengatur permainan seperti yang kami inginkan, di daerah lawan, dan memiliki lebih banyak penguasaan bola, maka Busquets adalah nomor satu,” beber Enrique.

Baca Juga: Jadwal Grup E Piala Dunia 2022: Duel Panas Spanyol vs Jerman

“Jika kami mulai bermain lama dan mengubah gaya kami, jelas Busi bukanlah poros terbaik. Tapi saya tidak melihat ada orang di dunia yang lebih baik dari Busi untuk bermain seperti yang kami inginkan,” kata mantan pelatih Barcelona tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X