Moratti Ingatkan Inter Milan Untuk Relakan Lautaro ke Barcelona

- Selasa, 2 Juni 2020 | 19:53 WIB
Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez. (REUTERS/Alberto Lingria)
Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez. (REUTERS/Alberto Lingria)

Lautaro Martinez santer dikaitkan dengan Barcelona. Namun eks Presiden Inter, Massimo Moratti mengingatkan agar il Nerazzurri tak menahan pemain asal Argentina itu.

Di musim ini Lautaro Martinez tampil gemilang bersama Inter Milan. Dia berhasil mencetak 16 gol dan empat asisst dari 31 penampilannya.

Penampilan gemilangnya itu memunculkan kabar bahwa Lautaro jadi incaran dua raksasa Spanyol yaitu Barcelona dan Real Madrid.

Namun Barcelona merupakan klub paling santer dikaitkan dengan sang pemain. Raksasa Catalan itu ingin membuat Martinez sebagai suksesor Luis Suarez yang sudah tergerus usia.

Inter Milan mengakui jika Barcelona adalah klub paling "bernafsu" mengincr Lautaro Martinez. Namun untuk mewujudkan transfer sang pemain, raksasa Catalan itu cukup menebus klausul rilis Lautaro yakni sebesar 111 juta euro.

Syarat itu tentu sulit bagi Barcelona karena saat ini keuangan mereka sedang tak stabil akibat virus Corona. Los Cules saat ini masih mencoba melakukan negosiasi agar mendapatkan harga lebih murah dengan menawarkan beberapa pemainnya.

Mantan Presiden Inter Milan, Massimo Moratti mengingatkan bekas klubnya agar tidak menahan Lautaro merumput di Spanyol membela Barcelona.

"Anda tidak bisa menahan seseorang yang sudah punya keinginan pergi ke tempat lain," ungkap Moratti kepada Sportmediaset.

"Hal itu akan membuat dia tetap bertahan tapi dengan semangat yang tidak lagi sama," sahut pria yang berkuasa di era Treble Inter pada 2009/2010 ini.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X