Respek ke Liverpool, Real Madrid Putar Anthem YNWA di Santiago Bernabeu

- Kamis, 16 Maret 2023 | 08:59 WIB
Anthem YNWA diputar di Santiago Bernabeu (REUTERS/Juan Medina)
Anthem YNWA diputar di Santiago Bernabeu (REUTERS/Juan Medina)

Real Madrid menjamu Liverpool pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022/2023 di Santiago Bernabeu, Kamis (16/3/2023) dini hari WIB. Menariknya, setelah pertandingan selesai pihak Madrid memutar anthem YNWA (You’ll Never Walk Alone) yang merupakan lagu kebesaran Liverpool.

Real Madrid melakukan hal tersebut sebagai bentuk respek terhadap Liverpool. Pasalnya, pada pertandingan leg pertama yang berlangsung di Anfield bulan lalu, Liverpool memberikan penghormatan kepada legenda Madrid, Amancio Amaro, yang meninggal dunia.

Maka dari itu, untuk membalas sikap berkelas yang dilakukan oleh pihak Liverpool, Real Madrid pun memberikan apresiasi yang tinggi dengan memutar anthem YNWA. Hal ini lantas mendapat pujian dari fans kedua tim.

Laga leg kedua Real Madrid vs Liverpool sendiri berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Los Blancos. Hasil ini membuat Madrid melenggang ke babak perempat final lantaran unggul agregat 6-2.

Baca Juga: Daftar 8 Tim Perempat Final Liga Champions 2022/2023: Ada si Raja Real Madrid!

Sementara bagi Liverpool, kegagalan ini membuat mereka selalu dijegal oleh Madrid di Liga Champions selama tiga musim beruntun. Pada musim 2020/2021, Madrid menyingkirkan Liverpool di perempat final dengan agregat 3-1.

Selanjutnya pada musim 2021/2022, Liverpool dan Real Madrid bertemu di partai final Liga Champions. Madrid lalu keluar sebagai kampiun usai menumbangkan The Reds 1-0 lewat gol Vinicius Jr.

Baca Juga: Hasil Liga Champions: Karim Benzema Bikin Gol, Real Madrid Tendang Liverpool!

Kini di musim 2022/2023, Liverpool lagi-lagi mesti dibuat sakit hati oleh Real Madrid. Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp pun menerima kegagalan ini dengan lapang dada. Ia megakui timnya tak menampilkan performa spesial.

“Jika Anda ingin lolos, Anda memerlukan penampilan spesial – kami tidak dapat melakukan penampilan spesial malam ini. Tim yang layak akan lolos, itulah yang harus kami akui. Madrid menguasai permainan,” aku Jurgen Klopp, dikutip dari laman UEFA, Kamis (16/3/2023).

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X