Lebih Populer dari Al Nassr, Cristiano Ronaldo Mau Hijrah ke Persib Bandung Nih?

- Jumat, 20 Januari 2023 | 03:14 WIB
Lebih Populer dari Al Nassr, Cristiano Ronaldo Mau Hijrah ke Persib Bandung Nih? (Twitter/@AlNassrFC).
Lebih Populer dari Al Nassr, Cristiano Ronaldo Mau Hijrah ke Persib Bandung Nih? (Twitter/@AlNassrFC).

Klub Liga Arab Saudi, Al Nassr, kalah populer dari Persib Bandung. Cristiano Ronaldo mau hijrah ke tanah Pasundan, nih?

Manajemen Olahraga berbasis media sosial, Deportes&Finanzas baru saja mempublikasi hasil risetnya. Mereka menjelaskan klub paling populer di Asia berdasarkan jumlah viewers di TikTok sepanjang 2022.

Berdasarkan hasilnya, akun Persib Bandung menjadi yang terkenal. Total penontonnya mencapai 162 juta kali.

Pada tangga kedua ditempati Al Hilal. Rival dari Al Nassr itu hanya mengemas 89,3 juta viewers saja.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Bawa Sial? Usai Foto Bareng, 3 Pemain Ini Malah Telan Kekalahan

Sementara di posisi tiga terdapat Persija Jakarta. Klub Ibu Kota itu mendapatkan 79,4 juta penonton.

Al Nassr klub Cristiano Ronaldo tidak ada dalam daftar. Artinya tim yang bermukim di Riyadh itu tidak masuk dalam tiga besar.

Melihat hal tersebut, sejumlah netizen mempunyai mimpi terhadap Persib Bandung. Bagaimana jika sosok CR7 berseragam Maung Bandung.

Baca Juga: Pindah ke Al Nassr, Rating Cristiano Ronaldo di FIFA 23 Terjun Bebas!

Persib Bandung memang dikenal banyak mendatangkan pemain bintang ke klubnya. Sebut saja Michael Essien dan Carlton Cole.

Kehadiran pemain bertaraf dunia itu sebagai marquee player. Maksudnya adalah pemain asing dengan persyaratan tertentu.

Jika suatu saat nanti Cristiano Ronaldo benar berlabuh ke Persib, perlu diperhatikan gaji yang akan dibayarkan. Pasalnya, mantan pemain Manchester United itu memiliki bayaran senilai Rp3,3 triliun per tahunnya.

Penulis: Arief Wahyu Pradana

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X