Pemain Arsenal Bingung Dengan Strategi Unai Emery

- Sabtu, 14 September 2019 | 05:31 WIB
REUTERS/Phil Noble
REUTERS/Phil Noble

Mantan Striker Arsenal, Alan Smith dalam opininya di Evening Standard menilai bahwa para pemain The Gunners nampak kelihatan sulit memahami strategi yang diinstruksikan oleh pelatih Unai Emery.

Meski The Gunners berhasil meraih tujuh poin dari empat laga di awal musim baru ini, namun Smith mengaku khawatir dengan penampilan bekas klubnya itu secara menyeluruh.

"Saya mendengar rumor para pemain kebingungan dengan instruksi. Mereka tidak benar-benar tahu apa yang ingin dilakukan oleh pelatih."

"Jika benar, maka ini tidak bagus. Kejelasan dari maksud sangat penting," tulis Smith.

Menurut dia, lini depan Arsenal sudah menunjukkan penampilan yang meyakinkan. Namun hanya saja, untuk secara keseluruhan, Arsenal nampak belum stabil dan mudah dipatahkan.

"Kecepatan, kemampuan dan penyelesaian akhir Pierre-Emerick Aubameyang, Alexandrea Lacazette dan Nicolas Pepe akan menghadirkan masalah bagi siapapun, tetapi di luar itu banyak pertanyaan yang harus dijawab."

"Bukti-bukti sejauh ini memperlihatkan perlunya perubahan. Karena ketika Arsenal menggempur Tottenham di babak kedua, di lini tengah tidak memberi perlindungan yang bagus ke empat bek sejajar."

"Setiap tim tamu menyerang balik, Arsenal terlihat rapuh," ujar dia.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X