The Most Engaging Media For Millennials and GEN Z

Mainkan Ederson dan Gabriel Jesus, Manchester City Siap Lawan Aturan FIFA
Gabriel Jesus rayakan golnya untuk Manchester City (Reuters/Jason Cairnduff)
Soccer

Mainkan Ederson dan Gabriel Jesus, Manchester City Siap Lawan Aturan FIFA

Adanya larangan lima hari FIFA.

Sabtu, 11 September 2021 11:23 WIB 11 September 2021, 11:23 WIB

INDOZONE.ID - Manchester City bersiap untuk melawan FIFA dengan tetap memainkan dua pemain Brasil mereka, Ederson dan Gabriel Jesus saat melawan Leicester City di matchday ke-4 Liga Primer Inggris hari ini, Sabtu (11/9/2021).

Sebelumnya, FIFA memberi tahu delapan klub Liga Inggris termasuk City jika mereka harus menghormati aturan pembatasan lima hari tentang ketersediaan pemain, setelah tidak melepaskan mereka untuk kualifikasi Piala Dunia.

Baca Juga: Ederson Teken Perpanjangan Kontrak di Manchester City

Tapi Ederson dan Jesus diketahui tetap pergi bersama anggota skuat The Citizen lain ke Leicester tadi malam. Pelatih Manchester City, Pep Guardiola berniat memainkan mereka berdua.

Setelah pembicaraan antara FIFA dan Premier League gagal untuk menyelesaikan masalah ini, klub telah memutuskan untuk mengambil tindakan sendiri dan memainkan bintang mereka yang ditangguhkan.

“Saat ini, saya pikir mereka akan bermain,” kata Guardiola seperti dilansir dari Mirror.

“Sore ini mereka akan melakukan perjalanan dan bersiap untuk bermain besok. Mungkin malam ini atau besok kami akan menerima surat dari FIFA atau Premier League.

Guardiola menyebut jika klub tidak bisa berbuat apa-apa dan tidak pernah melarang pemain untuk memperkuat Timnas. Aturan tersebut dilakukan karena pemerintah Inggris yang memasukkan Brasil dalam daftar merah negara Covid-19.

“Tetapi ketika mereka tidak bepergian, itu tidak masuk akal, mereka kemudian harus mengikuti larangan lima hari dari sini. Mereka ingin pergi tetapi kami tidak mengizinkan mereka. Kami menunggu FIFA untuk membuat pernyataan.

Sementara itu, Kevin De Bruyne bisa kembali bermain untuk City hari ini, meskipun Phil Foden diperkirakan tidak akan turun di laga tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

TAG
Edi Hidayat
Lanjar Wiratri
JOIN US
JOIN US