Luke Shaw Absen Sebulan dari MU karena Cedera Hamstring, Solskjaer Kesal

- Rabu, 11 November 2020 | 11:01 WIB
Luke Shaw. (photo/Instagram/@lukeshaw23)
Luke Shaw. (photo/Instagram/@lukeshaw23)

Bek kiri Manchester United, Luke Shaw harus menepi dari skuad lantaran cedera hamstring dalam kemenangan klub 3-1 atas Everton, Sabtu (7/11/2020).

Shaw hanya bermain hingga pertengahan babak kedua dan digantikan Axel Tuanzebe di menit 67.

Setelah diperiksa, Setan Merah mengonfirmasi sang bek akan absen hingga 4 minggu untuk pemulihan.

Sementara itu, pelatih Ole Gunnar Solskjaer menyesalkan penjadwalan pertandingan yang membuat timnya bermain di jam makan siang pukul 12:30 waktu setempat padahal baru kembali dari pertandingan Liga Champions di Turki pada pukul 4 pagi.

Pelatih asal Norwegia itu pun marah usai timnya menang di Goodison Park dan menuding pihak yang bertanggung jawab atas penjadwalan karena tidak memikirkan kondisi para pemainnya.

“Mereka membuat pemain kami gagal,” kata Solskjaer dikutip dari Goal International.

“Kami mendapat cedera Luke Shaw karena kami telah memainkan banyak pertandingan musim ini, berkunjung ke Turki pada hari Rabu, kembali pada pukul 4 pagi pada hari Kamis dan kami memainkan kick-off jam makan siang pada hari Sabtu."

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Wishing you a speedy recovery, Luke! ???? #MUFC #LukeShaw

A post shared by Manchester United (@manchesterunited) on

“Ini benar-benar berantakan dan saya tidak bisa cukup memuji para pemain untuk karakter yang mereka tunjukkan. Hanya itu yang ingin saya bicarakan. Pemain pantas mendapatkan yang lebih baik daripada dibuang ke sini untuk gagal hari ini. Pihak berwenang menjebak kami untuk gagal."
 

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X