Real Madrid Sulit Cetak Gol, Courtois: Kualitas Santiago Bernabeu Buruk!

- Kamis, 15 September 2022 | 17:26 WIB
Real Madrid vs RB Leipzig di Liga Champions 2022-2023 (REUTERS/Susana Vera)
Real Madrid vs RB Leipzig di Liga Champions 2022-2023 (REUTERS/Susana Vera)

Real Madrid kesulitan mencetak gol kala menghadapi RB Leipzig dalam lanjutan Liga Champions 2022-2023. Uniknya, kiper Real Madrid, Thibaut Courtois, justru menyalahkan lapangan pertandingan.

Duel itu sendiri tersaji di kandang Madrid, Santiago Bernabeu, Kamis (15/9/2022) dini hari WIB. Diakui oleh Courtois bahwa Los Blancos tidak bermain bagus di babak pertama.

Baca Juga: Ngakak! Trio Real Madrid Ini Ledek Kekalahan Barcelona dari Bayern Munchen

“Leipzig adalah tim yang bagus dan kami banyak mengalami kesulitan hari ini. Babak pertama tidak bagus, keadaan lapangan tidak membantu kami memainkan sepak bola kami,” sebut Courtois, dilansir dari Football Espana, Kamis (15/9/2022).

Madrid baru bermain lebih baik di babak kedua. Courtois menerangkan hal ini terjadi setelah pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, melakukan banyak perubahan taktik saat jeda turun minum.

Baca Juga: Belum Puas sama Arthur Melo, Liverpool Tebus Bintang Real Madrid Ini Seharga Rp1,1 Triliun

Hasilnya terbilang ampuh karena Madrid akhirnya mencetak gol di menit ke-80 melalui sepakan keras Federico Valverde. Marco Asensio kemudian menggandakan keunggulan di masa injury time sehingga El Real menang 2-0.

“Pelatih mengubah banyak hal saat jeda, kami tidak menciptakan banyak bahaya tetapi kami membuang peluang yang kami miliki. Pertandingan-pertandingan ini penting untuk dimenangkan,” tutur Courtois.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X