Sakit Hati dengan Perlakuan Barcelona, Dembele Curhat ke Medsos: Ini Seperti Pemerasan

- Jumat, 21 Januari 2022 | 15:00 WIB
Penyerang sayap Barcelona, Ousmane Dembele. (Instagram/@o.dembele7)
Penyerang sayap Barcelona, Ousmane Dembele. (Instagram/@o.dembele7)

Ousmane Dembele tak terima dengan perlakuan Barcelona. Ia pun menyerang balik klubnya itu dengan berbicara ke media sosial.

Kontrak Dembele akan habis pada akhir musim ini. Barcelona dan Dembele telah membahas kontrak baru selama lebih dari sebulan. Namun negosiasi buntu, karena Barcelona tak bisa memenuhi permintaan gaji yang diajukan Dembele.

Dembele dinilai belum bisa membuktikan bahwa dirinya layak mendapat gaji tinggi. Ia bahkan sering cedera sejak didatangkan pada 2017 lalu.

Baca Juga: Madrid Menang Comeback, Ancelotti Puji Pemainnya: Mereka Tak Pernah Menyerah

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez meminta Dembele pergi dari klub, kecuali bersedia menandatangani kontrak baru.

Dembele pun buka suara lewat tulisan di akun Instagram pribadinya. Pemain Prancis itu merasa diperas oleh Barcelona.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Believe (@o.dembele7)

"Selama empat tahun gosip tentang saya telah dibangun, ada kebohongan memalukan tentang saya dengan tujuan untuk menyakiti saya. Saya tidak pernah menjawab, tapi hari ini sudah berakhir," kata Dembele.

"Saya akan menjawab tanpa menyerah pada segala jenis pemerasan, saya menolak siapa pun yang berpikir bahwa saya tidak berkomitmen pada proyek olahraga, saya masih terikat kontrak dan saya sepenuhnya terlibat dan siap membantu pelatih saya. Saya bukan orang yang menyerah pada pemerasan," pungkasnya.

Dembele telah menghabiskan empat setengah musim terakhir di Camp Nou. Barcelona menebusnya dari Borussia Dortmund dengan mahar €145 juta.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X