Newcastle United Didesak Beli Raheem Sterling hingga Jesse Lingard

- Selasa, 12 Oktober 2021 | 11:20 WIB
Raheem Streling (kiri) dan Jesse Lingard (kanan) saat membela Timnas Inggris. (Pinterest)
Raheem Streling (kiri) dan Jesse Lingard (kanan) saat membela Timnas Inggris. (Pinterest)

Usai resmi diambil alih oleh Putra Mahkota Arab Saudi, Newcastle United disarankan oleh mantan pemain Manchester United yakni Rio Ferdinand untuk membeli tiga bintang muda baru yakni Raheem Sterling, Declan Rice dan Jesse Lingard.

Rio Ferdinand percaya pemilik baru Newcastle United harus menargetkan untuk mendapatkan pemain muda Inggris di jendela transfer Januari, alih-alih membeli pemain luar negeri.

Baca Juga: Penampakan Rumah Termahal di Dunia Rp4,4 T Mohammed Bin Salman Pemilik Newcastle United

Sebagaimana diketahui sebelumnya, The Magpies diambil alih oleh konsorsium yang dipimpin Saudi minggu lalu dan klub sekarang dijalankan oleh Mohammed Bin Salman yang saat ini menjadi salah satu pemilik klub sepak bola terkaya di dunia.

“Saya akan melihat pemain-pemain seperti Raheem Sterling. Raheem Sterling tidak bermain secara reguler, saya akan bertanya kepadanya. Saya akan pergi dan bertanya kepada Declan Rice, “Apa yang terjadi?”ujar Ferdinand seperti dilansir dari Daily Mail.

“Mereka berdua akan menjadi dua yang pertama dalam daftar saya, dan saya akan berusaha sekuat tenaga untuk mendapatkannya. Dan kemudian saya akan mencoba mendapatkan orang-orang seperti Jesse Lingard, yang ada di dalam dan sekitar skuat Man United.’ tambahnya.

Newcastle dikaitkan dengan penyerang PSG Kylian Mbappe, serta penyerang Borussia Dortmund Erling Haaland, namun Ferdinand menegaskan klub tersebut untuk saat ini seharusnya mengincar pemain-pemain muda asli Inggris

“[Kylian Mbappe] hanyalah mimpi, tetapi ada orang-orang yang akan berada di pinggiran skuat Man United, skuat Chelsea, skuat City. Saya akan melihat pemain seperti itu, saya akan menyukai tipe pemain seperti itu," tambahnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X