Elkan Absen di Timnas Indonesia vs Vietnam karena Karantina, Akun Instagram AFF Diserang

- Rabu, 15 Desember 2021 | 08:59 WIB
Bek Timnas Indonesia Elkan Baggot. (Instagram/@elkanbaggott)
Bek Timnas Indonesia Elkan Baggot. (Instagram/@elkanbaggott)

Sebuah kabar kurang menyenangkan didapatkan oleh tim nasional (Timnas) Indonesia jelang melakoni pertandingan kontra Vietnam pada matchday ketiga Piala AFF 2020. Ya, salah satu pemain andalan Timnas Indonesia Elkan Baggott dipastikan absen di laga ini.

Elkan tidak mendapatkan izin dari penyelengara Piala AFF 2020 lantaran harus menjalani masa karantina. Hal tersebut terjadi lantaran Elkan berada satu pesawat dengan orang yang dinyatakan positif Covid-19 saat tiba di Singapura.

Keputusan panitia Piala AFF 2020 pun mendapatkan reaksi dari para netizen Indonesia. Banyak netizen Indonesia yang menilai keputusan penyelengara Piala AFF 2020 tersebut memiliki makna ganda.

Terlebih setelah panitia Piala AFF 2020 tetap mengizinkan bintang Malaysia Safawi Rashid bermain. Padahal dia berada satu kamar dengan rekan setimnya Akhyar Rashid dinyatakan positif usai Malaysia membantai Laos beberapa waktu lalu.

Situasi tersebutlah yang lantas membuat netizen Indonesia akhirnya membanjiri posting-an akun Instagram resmi AFF dengan sejumlah komentar menyindir. Bahkan di antara mereka menampilkan hastag #saveelkan dalam komentarnya di akun Instagram AFF.

"UNFAIR!! #saveelkan," tulis pemilik akun @mujur_0

"(m)AAF(ia)," tulis pemilik akun @sigitwibowo29_

"AFF MAFIA CUP 2020," tulis akun @farrasffs

Hingga berita ini diturunkan, masih belum ada konfirmasi dari pihak AFF terkait larangan Elkan tampil bersama Timnas Indonesia pada laga kontra Vietnam yang akan dimainkan di Bishan Stadium, Singapura, Rabu (15/12/2021).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Lionel Messi Beri Kode Kapan akan Pensiun

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:05 WIB

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X