Fix! Timnas Indonesia Gunakan Stadion Patriot untuk FIFA Matchday vs Burundi

- Selasa, 14 Maret 2023 | 11:37 WIB
Timnas Indonesia akan melakoni pertandingan uji coba internasional melawan Timnas Burundi (PSSI).
Timnas Indonesia akan melakoni pertandingan uji coba internasional melawan Timnas Burundi (PSSI).

Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Burundi pada pertandingan uji coba international FIFA Matchday. Duel yang akan berlangsung pada tanggal 25 dan 28 Maret 2023 mendatang itu akan dimainkan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Hal ini disampaikan langsung oleh Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali. Stadion Patriot dipilih sebagai venue pertandingan lantaran dinilai punya fasilitas yang lengkap.

"Setelah kami melakukan pengecekan langsung dan diskusi, kami memilih Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi sebagai lokasi pertandingan FIFA Matchday melawan Burundi," kata Zainudin Amali, dikutip dari laman PSSI.

"Secara fasilitas Stadion Patriot Candrabaga lebih siap. Selain itu fasilitas penunjang lainnya juga ada seperti lahan parkir, akses, dan lain-lain,” sambungnya.

Baca Juga: Usai Dipakai Konser BLACKPINK, Erick Thohir: Kondisi Rumput SUGBK Memprihatinkan!

-
Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi (PSSI).

 

Timnas Indonesia sejatinya tidak bisa menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) untuk sementara waktu. Pasalnya, stadion tersebut sedang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023.

Laga melawan Timnas Burundi sendiri terbilang penting bagi Indonesia. Pasalnya, saat ini Burundi memiliki peringkat FIFA yang lebih tinggi dari Indonesia. Mereka ada di posisi ke-141, sementara Indonesia ke-151.

Baca Juga: Gak Sabar Juara Liga Inggris, Skuad Arsenal Hitung Mundur 11 Pertandingan Tersisa!

Jika skuad asuhan Shin Tae-yong mampu dua kali meraih kemenangan atas Burundi, maka itu akan memperbaiki posisi Timnas Indonesia di ranking FIFA bulan depan. Karena ini masuk ke dalam agenda resmi FIFA, maka Timnas Indonesia bisa memanggil sejumlah pemain yang merumput di luar negeri seperti Elkan Baggott, Sandy Walsh, hingga Jordi Amat.

“Semoga pertandingan melawan Burundi nanti berjalan lancar, aman dan Timnas Indonesia mampu meraih kemenangan demi mendongkrak posisi di peringkat FIFA,” ujar Zainudin Amali.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X