Pulih dari Cedera Tengkorak, Raul Jimenez Cetak Gol Kemenangan Wolves

- Senin, 27 September 2021 | 10:58 WIB
Raul Jimenez, striker Wolves (REUTERS/DAVID KLEIN)
Raul Jimenez, striker Wolves (REUTERS/DAVID KLEIN)

Raul Jimenez mencetak gol pertamanya untuk Wolves setelah pulih dari cedera tulang tengkorak untuk memberi pasukan Bruno Lage kemenangan tandang 1-0 atas Southampton di Liga Premier Inggris, Minggu (26/9/2021).

Jimenez mengalami cedera mengerikan saat pertandingan melawan Arsenal pada November tahun lalu yang membuat masa depan karir bermainnya diragukan.

Striker Meksiko itu mengalami retak tengkorak usai tabrakan kepala dengan bek Arsenal David Luiz di Emirates yang memaksanya keluar dengan tandu dan langsung ke rumah sakit untuk dioperasi.

Banyak yang mempertanyakan apakah dia akan bermain sepak bola lagi, tapi untungnya Jimenez bisa kembali di pramusim sambil mengenakan pelindung kepala.

Baca Juga: Usai Cedera Tengkorak, Striker Wolves Ini akan Pakai Pelindung Kepala Selama Sisa Karirnya

Penyerang 30 tahun itu tentu sangat membutuhkan gol untuk memulihkan kepercayaan diri dan kembali ke performa terbaiknya pasca cedera serius.

"Saya ingin mencetak gol setiap pertandingan, saya tahu gol akan datang, saya berjuang untuk itu, bekerja untuk itu dan semua tim pantas mendapatkannya," kata Jimenez pada Sky Sport.

"Saya berpikir 'kapan gol akan datang?'. Rasanya sangat bagus. Empat dari 5 pertandingan kami luar biasa, kami harus terus seperti ini. Kami melakukan pekerjaan yang sangat bagus."

"Para penggemar selalu bersama kami, mendukung. Sangat penting bagi tim kami, untuk membuat mereka mendukung dan berteriak."

Wolves kini naik ke urutan 14 dalam klasemen sementara Liga Premier setelah mengalahkan Southampton.

Selanjutnya, Jimenez dan rekan-rekannya akan berkunjung ke markas Newcastle di Molineux Sabtu depan.

Artikel Menarik Lainnya: 

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X