Tak Seperti di Chelsea, Willian Kurang Bertaji di Arsenal

- Kamis, 1 April 2021 | 15:34 WIB
Willian tak bertaji di Arsenal. (photo/REUTERS/Jon Super)
Willian tak bertaji di Arsenal. (photo/REUTERS/Jon Super)

Willian berbicara mengenai performanya yang kurang oke di Liga Inggris musim ini. Tak seperti di Chelsea dulu, ia mengakui masa-masanya di Arsenal menjadi periode terburuk dalam kariernya.

Willian berlabuh ke Arsenal setelah kontraknya habis di Chelsea. The Gunners mengikat Willian dengan kontrak tiga musim.

Willian pernah mengatakan jika ia sebenarnya masih ingin berkostum Chelsea. Namun The Blues tak memperpanjang kontraknya karena kebijakan larangan memberi kontrak untuk pemain yang berusia di atas 30 tahun.

Performa Willian di awal-awal musim sempat menjanjikan. Namun lama-lama taringnya makin tumpul.

Dari 21 laga Liga Inggris yang dimainkannya bersama Arsenal, Willian belum menyumbang satu gol pun. Bahkan jumlah assist-nya saja baru lima.

Padahal saat di Chelsea dulu, Willian mampu menjadi pemecah kebuntuan. Musim lalu saja, pemain berambut kribo itu mencetak sembilan gol dan tujuh assist dari 36 laga.

Terkait performanya yang lagi mandek ini, Willian pun angkat bicara. Menurutnya fase ini belum pernah dirasakannya sebelumnya.

"Sungguh ini fase yang sulit. Di awal musim saya bermain bagus kontra Fulham tapi selajutnya tidak," katanya kepada ESPN.

"Saya rasa di Arsenal sekarang adalah momen terburuk dalam karir saya," ungkapnya.

"Tentu di masa-masa sulit ini, saya kesal dan mencoba mencari solusi untuk memecahkan masalah. Saya masih mau membantu tim," tegas Willian.

"Memang butuh waktu yang tak bisa lama-lama, tapi akhir-akhir ini saya sudah bermain lebih bagus dan mau terus lebih baik," tutupnya.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X