Masih Banyak Pertimbangan PSSI Terkait Nasib Kompetisi Liga

- Sabtu, 13 Juni 2020 | 10:38 WIB
Logo PSSI. (pssi.org)
Logo PSSI. (pssi.org)

Masih banyak pertimbangan yang perlu dipikirkan PSSI terkait nasib kompetisi liga di tengah-tengah pandemi corona. Tapi sejauh ini, PSSI sudah beberapa kali menggelar pertemua dengan sejumlah stakeholders untuk membicarakan hal tersebut.

PSSI dikabarkan sudah beberapa kali menggelar pertemuan secara virtual dengan perwakilan dari klub Liga 1, Liga 2, Asosiasi Pelatih Sepakbola Seluruh Indonesia (APSSI), dan Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI). Mereka juga melakukan pertemuan dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), serta PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Dari beberapa kali pertemuan itu, muncul wacana yang menyebutkan bahwa Liga 1 akan kembali dilanjutkan pada September 2020, sedangkan Liga 2 akan dilanjutkan pada Oktober.

"Masih banyak yang perlu diselaraskan. Protokol kesehatan dari Menpora juga baru kemarin keluar. Jadi, kami perlu menyesuaikan juga. Sudah ada protokol kesehatan dari PSSI. Kami perlu sesuaikan dari FIFA dan pemerintah," kata anggota komite eksekutif (Exco) PSSI AS Sukawijaya.

Oleh karena itu, Sukawijaya meminta masyarakat dan pecinta sepakbola tanah air tidak perlu mendesak PSSI untuk kembali melanjutkan kompetisi.

"Kami beri waktu kepada Plt sekjen PSSI dan PT LIB untuk membuat komposisi yang pas dan terbaik. Jadi tak perlu buru-buru, kick-off pun paling cepat pada September," katanya.

"Biar mereka berkerja dengan mempersiapkan yang sebaik-baiknya. Masih banyak yang perlu disiapkan Plt sekjen PSSI dan PT LIB sebelum dibawa ke rapat Exco," ia menambahkan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X