Sial Banget Jadi Van de Beek! Sudah Jarang Dimainkan, Malah Sulit Pindah ke Klub Lain

- Senin, 3 Januari 2022 | 15:34 WIB
Donny van de Beek. (REUTERS/Craig Brough)
Donny van de Beek. (REUTERS/Craig Brough)

Nasib pemain tengah Manchester United (MU) Donny van de Beek makin tidak jelas. Sudah jarang dimainkan sejak didatangkan dari Ajax, pemain ini malah sulit pindah ke klub lain.

Pasalnya, kabar terbaru menyebutkan, pemain asal Belanda ini ribut dengan agennya gara-gara mendesak untuk pindah. Hak ini membuatnya semakin sulit meninggalkan MU.

Dikutip dari Mirror, van de Beek memilih berpisah dengan agennya yakni Guido Albers pada bulan Oktober. Ini dikarenakan proses kepindahannya ke Everton musim panas ini, gagal.

Ia kemudian memutuskan mempekerjakan agen bernama Ali Dursan demi memudahkan dia angkat kaki dari Old Trafford di bursa transfer Januari ini.

Baca juga: Nagita Slavina Borong Belanjaan Sampai Tiga Troli, Beli Durian Seharga Rp1 Juta

Sayangnya, keputusannya tersebut malah jadi masalah baru. Hal ini dikarenakan agen sebelumnya Albers menolak untuk melepaskan van de Beek dari kontrak mengikat yang disepakati oleh keduanya pada 18 bulan lalu.

Sehingga, agennya yang sekaran yakni Dursan tidak punya hak untuk mewakili van de Beek tanpa izin dari Albers.

"Sungguh sulit melihat bagaimana van de Beek bisa pindah di bursa transfer kali ini." ujar salah seorang sumber.

Tentunya ini bukan kabar baik buat van de Beek. Mau tidak mau ia harus menghabiskan musim 2021/22 dengan hanya  duduk di bangku cadangan. Sial banget deh!

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Lionel Messi Beri Kode Kapan akan Pensiun

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:05 WIB

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X