Mancini Mengaku Italia Masih Banyak Yang Harus Diperbaiki

- Senin, 9 September 2019 | 07:21 WIB
Reuters/LEHTIKUVA
Reuters/LEHTIKUVA

Berhasil kalahkan Finlandia di laga lanjutan kualifikasi Euro 2020 dengan skor tipis 2-1, Mancini mengaku hasil tersebut tak terlalu membanggakannya, malah jadi 'penyemangatnya'.

Seperti yang kita ketahui, Italia akhirnya menang dan masih memegang posisi pertama di Grup J usai kalahkan Finlandia dengan skor tips 1-2. Tentu hal ini membuat seluruh jajaran tim Italia senang, namun hal ini tak dirasakan oleh Mancini.

Baginya, hasil ini masih kurang dan banyaknya kesalahan yang terjadi di timnas. Bagi Mancini, performa anak asuhnya tak begitu memadai pada laga tersebut.

Seperti yang kita ketahui pula, dalam laga ini, Italia bisa dibilang memimpin jalannya pertandingan, namun gol yang tercipta hanya dua gol saja. Apalagi mereka juga kecurian satu gol yang dimana harusnya hal itu tidak terjadi.

"Tim ini masih harus berkembang, pertandingan seperti ini sangat sulit dan membuat tim semakin kuat. Sungguh menyenangkan melihat tim mendominasi di laga tandang apalagi membuat lima perubahan dari skuat sebelumnya. Kami sekarang punya bakat yang bisa diandalkan."

"Tujuan tim adalah selalu menyerang. Secara natural, strategi ini memberi sejumlah kesempatan pada lawan."

"Kami menerima penalti ketika bola berada tidak di tempat semestinya hingga mereka menambah tekanan namun kami berhasil bangkit dan ini performa bagus," ujar Mancini.

Bagaimana menurut kamu fans Italia sejati?

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X