Kembali Juarai Piala Prancis, Presiden PSG: Ini Keahlian Kami

- Kamis, 20 Mei 2021 | 16:06 WIB
Presiden Paris Saint-Germain (PSG) Nasser Al-Khealifi. (photo/REUTERS)
Presiden Paris Saint-Germain (PSG) Nasser Al-Khealifi. (photo/REUTERS)

Paris Saint-Germain (PSG) kembali menjuarai Piala Prancis setelah menang 2-0 melawan AS. Presiden PSG, Nasser Al-Khealifi menyebut bahwa kompetisi ini adalah spesialisasi timnya.

Laga final PSG melawan AS Monaco digelar di Stade de France, Saint-Dennis, Kamis dini hari WIB. Ini merupakan trofi kedua PSG di musim ini setelah sebelumnya mereka memenangkan Trophee des Champions.

Al-Khealifi berharap raihan trofi PSG musim ini bisa bertambah, ketika mereka akan menjalani laga pamungkas Liga Prancis. PSG sejatinya berpeluang besar menjadi juara karena hanya terpaut satu poin dari pemuncak klasemen sementara, Lille.

"Ini trofi kedua kami musim ini dan itu penting bagi kami," kata Al-Khelaifi selepas laga dikutip dari laman resmi PSG.

"Piala Prancis sekarang jadi spesialisasi kami dan saya harap kami akan melanjutkan raihan trofi ini pada Minggu juga. Ada satu gelar lain yang bisa kami kejar dan menangi," ujarnya menambahkan.

Al-Khelaifi yakin keberhasilan menjuarai Piala Prancis bakal menjadi suntikan semangat yang dibutuhkan PSG jelang laga pemungkas Liga Prancis nanti.

"Kami sangat senang, baik itu pemain, staf maupun pelatih, sebab kami bisa melakukan yang harus kami lakukan," katanya.

"Malam ini adalah cara terbaik bagi kami mempersiapkan diri untuk laga penting lain Minggu nanti. Saya harap ketika kita berbicara lagi nanti, kami sudah meraih gelar juara," tutup Al-Khelaifi.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X