Meski Jagokan Brasil di Piala Dunia 2022, Wishnutama: Ini Era Kebangkitan Asia!

- Sabtu, 26 November 2022 | 21:52 WIB
Wishnutama menilai tim-tim Asia menunjukkan kebangkitan di Piala Dunia 2022 (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)
Wishnutama menilai tim-tim Asia menunjukkan kebangkitan di Piala Dunia 2022 (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Piala dunia Qatar 2022 menarik perhatian seluruh pihak, tak terkecuali Wishnutama. Meski menjagokan Brasil, untuk menang di Piala Dunia 2022, dia menilai wakil-wakil Asia tidak bisa dianggap remeh sekarang.

"Saya dukung mana, ya? Dukung Brazil, deh," kata Wishnutama kepada Indozone di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Sabtu (26/11/2022).

Wishnutama menyampaikan hal tersebut usai menjadi pembicara dalam Your Voice Matters (YVM) yang dihelat oleh Indozone. Meski mendukung Brasil, dia menilai Piala Dunia 2022 berbeda dengan edisi-edisi sebelumnya.

-
Trofi Piala Dunia (Reuters/Agustin Marcarian)

Baca Juga: Bupati Kendal Dico Ganinduto Jagokan Inggris dan Spanyol di Piala Dunia 2022

Sebab, tim-tim Asia disebutnya sedang dalam tren positif. dia juga menyoroti kemenangan Arab Saudi atas Argentina dan Jepang atas Jerman pada pekan pertama fase grup.

"Menurut saya, Piala Dunia kali ini adalah era kebangkitan Asia, ya, dan saya lihat kesempatan ini bisa lebih besar lagi untuk tim di Asia," kata Wishnutama.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022: Sempat Kesulitan, Polandia Unggul 1-0 atas Arab di Babak Pertama

"Kemarin, kan, kita lihat sendiri, Arab Saudi, Jepang. Ini kan merupakan sebuah tanda-tanda bahwa ini adalah era kebangkitan negara-negara Asia-asia," pungkas Wishnutama.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X