Gary Neville Kritik Rencana Soal Kelanjutan Liga Inggris

- Kamis, 30 April 2020 | 14:10 WIB
Legenda Manchester United, Gary Neville. (REUTERS)
Legenda Manchester United, Gary Neville. (REUTERS)

Legenda Manchester United, Gary Neville mengatakan jika niat buru-buru untuk melanjutkan Liga Inggris musim ini yang terhenti akibat pandemi virus Corona, dapat membahayakan nyawa pemain dan staf.

Liga Inggris telah ditangguhkan sejak 13 Maret dan sampai saat ini belum ada yang bisa memastikan kapan kompetisi bisa dilanjutkan.

Kasus Corona di Inggris cukup serius, di mana sekitar 26 ribu jiwa dinyatakan meninggal akibat virus ini.

Namun sebelumnya, pemerintah Inggris melalui Kementerian Budaya, Media dan Olahraga mengaku telah melakukan pembicaraan dengan pihak Liga Premier agar segera mungkin melanjutkan kompetisi liga musim 2019-2020.

Menteri Budaya, Media, dan Olahraga Inggris Oliver Dowden saat sesi tanya di parlemen mengatakan bahwa pihaknya mendukung penuh kompetisi musim ini untuk dilanjutkan.

Gary Neville mengaku tak setuju dengan rencana melanjutkan kompetisi Liga Inggris untuk saat ini. Menurutnya rencana itu terlalu buru-buru yang nantinya bisa membahayakan kesehatan pemain dan staf.

"Jika orang sungguh serius menomorsatukan masalah kesehatan kita tidak akan membahas kembalinya sepak bola untuk saat ini," kata Neville yang pernah mengantarkan MU delapan kali juara Liga Premier, kepada Sky Sports.

"Menit satu anggota staf atau pemain masuk perawatan intensif, apa yang akan mereka lakukan? Itu agak seperti bisikkan kepada mereka: 'Ini berisiko'. Mereka sungguh tak yakin saat ini bagaimana mengatasi hal ini."

Klub-klub Liga Premier akan bertemu Jumat guna membahas bagaimana menyelesaikan musim ini dan Neville menyatakan prospek kehilangan uang dari lembaga penyiaran jika musim dibatalkan telah menyelimuti penilaian untuk mempercepat mulainya lagi kompetisi.

"Seandainya ini bukan keputusan non ekonomi, maka tidak akan ada sepak bola selama berbulan-bulan," sambung Neville.

 

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X