Pogba dan Diallo Bentangkan Bendera Palestina di Old Trafford

- Rabu, 19 Mei 2021 | 08:36 WIB
Paul Pogba dan Amad Dialo membentangkan bendera Palestina usai laga melawan Fulham di Old Trafford, Rabu (19/5/2021). (Twitter/@ManUtdMEN)
Paul Pogba dan Amad Dialo membentangkan bendera Palestina usai laga melawan Fulham di Old Trafford, Rabu (19/5/2021). (Twitter/@ManUtdMEN)

Solidaritas untuk Palestina terus datang dari berbagai penjuru dunia. Mulai dari masyarakat biasa hingga bintang sepakbola ternama ikut menyuarakan dukungannya terhadap Palestina.

Salah satunya adalah bintang Manchester United, Paul Pogba. Ia membentangkan bendera Palestina bersama pemain muda MU, Amad Diallo usai laga melawan Fulham yang berakhir imbang 1-1 di Old Trafford, Rabu (19/5/2021).

Seperti diketahui, baik Pogba maupun Diallo merupakan dua pemain muslim yang bermain untuk Setan Merah. Olehnya itu, keduanya nampak antusias menyuarakan dukungan kepada saudara-saudara muslim mereka di Palestina.

Nampak dari video, Pogba menghampiri tribun penonton untuk mengambil bendera Palestina dari seorang penonton. Tidak lama berselanga, Diallo menghampiri Pogba untuk bersama-sama membentangkan bendera tersebut.

"Pogba, Assalamualaikum," ucap penonton tersebut sambil menyerahkan bendera Palestina.

Ini sepertinya jadi waktu yang tepat bagi Pogba untuk memperlihatkan dukungannya kepada Palestina mengingat pada pertandingan tersebut, untuk pertama kalinya sejak beberapa bulan terakhir, Manchester United akhirnya bisa main di hadapan pendukungnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X