Gantung Status Naturalisasi Pemain Keturunan Ini, PSSI Disoroti Media Malaysia

- Selasa, 7 Maret 2023 | 16:46 WIB
Calon pemain naturalisasi, Justin Hubner. (Instagram/@justinhubner5)
Calon pemain naturalisasi, Justin Hubner. (Instagram/@justinhubner5)

Kelanjutan proses naturalisasi pemain keturunan Indonesia, yakni Justin Hubner, masih abu-abu. Pasalnya hingga kini, nampak tidak ada kelanjutan dari proses naturalisasi Hubner yang dilakukan oleh Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI).

Ya, PSSI sendiri saat ini memang tengah melakukan proses naturalisasi kepada tiga pemain keturunan yang berusia sangat muda untuk membela Timnas Indonesia U-20 di gelaran Piala Dunia U-20. Ketiganya ialah Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.

Akan tetapi proses naturalisasi ketiganya terlihat tidak ada perkembangannya. Bahkan kelanjutan proses naturalisasi tersebut kian dipertanyakan setelah adanya kabar, jika Hubner dipanggil untuk membela Timnas Belanda U-20 untuk melakoni laga uji coba.

Baca Juga: APPI Kecam PSSI Batasi Jatah Pemain Naturalisasi, Netizen: Kebijakan yang Tidak Bijak

Situasi tersbeut pun membuat para pecinta sepak bola Tanah Air mulai merasa khawatir. Ya, mereka takut apabila Hubner akhirnya berubah pikiran, dan memutuskan untuk tetap mempertahankan statusnya sebagai warga negara Belanda.

Salah satu media olahraga Malaysia, yakni Semuanya Bola, juga ikut menyoroti proses naturalisasi Hubner. Media Malaysia juga terkejut dengan adanya kabar Hubner dipanggil Timnas Belanda U-20, lantaran tinggal selangkah lagi jadi Warga Negara Indonesia (WNI).

-
Ivar Jenner dan Justin Hubner di kantor PSSI (PSSI.org)

"Dipanggil ke Timnas Belanda, bagaimana status pemain keturunan baru Indonesia?" tulis Semuanya Bola terkait berita tentang mandeknya proses naturalisasi Hubner menjadi WNI, Selasa (7/3/2023).

Baca Juga: PSSI Ingin Aturan Pemain Naturalisasi Diperketat, Klok hingga Lilipaly Curhat di Medsos

"Calon pemain naturalisasi Indonesia, Justin Hubner, dikabarkan sudah mendapatkan panggilan untuk bergabung dengan Timnas Belanda U-20. Hal itu mengejutkan publik Indonesia karena Justin sudah dalam proses final pendaftaran sebagai WNI untuk memperkuat Timnas Indonesia," lanjut artikel Semuanya Bola.

Kini menarik dinantikan seperti apa kelanjutan proses naturalisasi Hubner menjadi WNI. Apakah pemain yang bermain di Wolverhampton Wanderers U-21 sebagai bek tengah ini akan jadi WNI, atau justru gagal bela Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X