Juventus Juara Coppa Italia, Pirlo Harap Tetap Jadi Pelatih Musim Depan

- Kamis, 20 Mei 2021 | 08:41 WIB
Andrea Pirlo. (REUTERS/ALBERTO LINGRIA)
Andrea Pirlo. (REUTERS/ALBERTO LINGRIA)

Setelah mengalahkan Atalanta dengan skor 2-1 di Mapei Stadium, Kamis (20/5/2021) dini hari WIB, Juventus keluar sebagai juara Coppa Italia musim 2021/2022.

Sang pelatih Andrea Pirlo pun menyatakan harapannya untuk tetap bisa membimbing Si Nyonya Tua hingga musim depan.

Belakangan ini, posisi Pirlo sebagai manajer memang terancam usai tersingkir di awal Liga Champions dan penampilan liga yang relatif buruk dengan standar di Turin.

Terlebih lagi Juventus memasuki akhir pekan terakhir musim ini dengan risiko kehilangan finis 4 besar Serie A alias kehilangan tempat di Liga Champions.

Untuk lolos ke Liga Champions dengan finis di 4 besar Serie A, Juventus harus mengalahkan Bologna dan AC Milan atau Napoli gagal meraih kemenangan akhir pekan ini.

Namun, dia merasa telah berbuat cukup untuk setidaknya mendapatkan kesempatan 1 musim lagi sebagai pelatih tim.

"Untuk musim pertama saya, saya telah belajar banyak dan kemudian menemukan kepuasan yang sangat memuaskan," kata Pirlo kepada RAI Sport (via Football Italia).

“Tentu saja saya akan memastikan diri saya dalam peran ini. Saya sudah mencintai sepak bola sejak saya masih kecil dan akan terus menyukainya. Klub akan memutuskan, tapi saya suka melatih, saya suka klub ini, dan kita akan lihat apa yang sudah diputuskan. Saya ingin melanjutkan."

“Para pemain selalu mendukung saya 100 persen dan itu sangat memuaskan bagi seorang pelatih, tidak peduli apa yang dikatakan gosip di koran.”

Pada pertandingan dini hari tadi, Dejan Kulusevski membuka skor di menit 31 untuk keunggulan Bianconeri dan 10 menit kemudian dibalas oleh Ruslan Malinovskiy.

Federico Chiesa memastikan kemenangan Juve di menit 73 untuk mengobati musim yang buruk dengan trofi Coppa Italia.

Laga tersebut juga diwarnai dengan kartu merah Rafael Toloi di menit 88.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X