Stadion JIS untuk Markas Persija Baru Setengah Jadi, Target Rampung Oktober 2021

- Jumat, 16 April 2021 | 12:20 WIB
Pekerja merawat rumput lapangan latihan di lokasi pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (9/3/2021). ( ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc.)
Pekerja merawat rumput lapangan latihan di lokasi pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (9/3/2021). ( ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc.)

Pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) ditargetkan akan rampung pada Oktober 2021. Namun, progres dari stadion yang disebut bakal jadi kandang Persija itu baru mencapai 52,5 persen.

Meski tersisa waktu kurang lebih enam bulan untuk merampungkan pembangunan itu, namun Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI melalui BUMD PT Jakarta Propertindo (Jakpro) optimistis akan selesau tepat waktu.

"Kami optimis pembangunan rampung Oktober 2021 mendatang atau paling lambat akhir tahun ini," ucap Corporate Manager Communication PT Jakpro Melisa Sjach dalam keterangan tertulisnya, Jumat (16/4/2021).

Hingga saat ini, Melisa menjelaskan, pengerjaan konstruksi JIS meliputi bekisting plat, precast tribun, bekisting kolom pierhead, concourse, pengerjaan pengecoran balok miring, assembling rangka baja atap, ramp timur dan mockup facade sisi selatan.

Baca Juga: Menpora Pastikan Tak Ada Kerumunan Jika Final Piala Menpora Pertemukan Persija-Persib

Kemudian, tengah dilakukan pekerjaan instalasi fire fighting, pekerjaan instalasi kabel stray dan plumbing, pekerjaan instalasi ducting hvac, dan area lapangan latihan.

"Selain dibangun dengan konsep green building, JIS juga nantinya akan memiliki fungsi multi-purpose venue yang tidak hanya menggelar pertandingan sepak bola saja, melainkan juga kegiatan besar lainnya seperti eksibisi maupun konser musik," paparnya.

Diketahui, stadion ini nantinya bakal dilengkapi dengan atap buka tutup yang mengadopsi struktur space frame atau kerangka struktural tiga dimensi. Serta struktur yang terdiri dari bola sendi dan elemen yang terdiri dari pipa, konus, hexagon, dan baut high tensile (HT).

"Struktur rangka space frame ini mudah dipasang dan dibentuk. Desain dengan sistem space frame ini lebih efisien dan lebih cepat dari segi pemasangan dibanding rangka baja profil dengan bentang yang panjang," tandas Melisa.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X