Usai Momen Reuni Mengharukan dengan Ronaldinho, Messi Cetak Brace Kemenangan PSG

- Rabu, 20 Oktober 2021 | 09:27 WIB
Lionel Messi mencetak dua gol kemenangan PSG di laga lawan Leipzig (REUTERS/Benoit Tessier)
Lionel Messi mencetak dua gol kemenangan PSG di laga lawan Leipzig (REUTERS/Benoit Tessier)

Reuni mengharukan terjadi antara Lionel Messi dan Ronaldinho jelang pertandingan Paris Saint-Germain (PSG) vs RB Leipzig di matchday ketiga Liga Champions, Rabu 20 Oktober 2021 dinihari WIB. Lantas bagaimana jalannya reuni antar dua mantan mega bintang Barcelona tersebut?

Lionel Messi mencetak brace yang membawa Paris Saint-Germain (PSG) meraih kemenangan 3-2 atas Leipzig di matchday ketiga Liga Champions dalam pertandingan yang berlangsung di Parc de Princes. Namun sebelum laga dimulai, atau tepatnya saat sesi latihan, Ronaldinho yang hadir langsung di stadion memanfaatkan kesempatan untuk bertemu Messi yang merupakan mantan rekan setimnya di Barcelona.

Baca Juga: Lionel Messi Tak Layak Menangi Ballon d'Or 2021

Walau berlangsung singkat, baik Messi maupun Ronaldinho nampak bahagia karena bisa bertemu. Keduanya berbagi pelukan, lalu mengobrol sedikit, sebelum akhirnya berpisah.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by 433 (@433)

"Teman lama reuni lagi di Paris," tulis akun Instagram @433.

Messi dan Ronaldinho diketahui pernah membela Barcelona bersama pada 2004 dan 2008. Ronaldinho bahkan ikut membantu Messi mencetak gol pertamanya untuk Blaugrana.

Hingga kini keduanya tetap memiliki hubungan dekat. Jika Ronaldinho dahulu bergabung ke Barcelona dari PSG, Messi justru kebalikannya kini berseragam PSG setelah bersama Barcelona.

Di luar reuninya dan Ronaldinho, Messi tampil gemilang dengan mencetak dua gol. La Pulga mencetak dua gol kemenangan di menit ke-67 dan 74 setelah sebelumnya di menit 9, Kylian Mbappe mencetak gol pembuka.

PSG harus bekerja keras mengalahkan Leipzig yang mencetak dua gol yang membuat mereka sempat unggul lewat Andre Silva di menit 28 dan Nordi Mukiele di menit 57, sebelum akhirnya dibalas 2 gol Messi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Lionel Messi Beri Kode Kapan akan Pensiun

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:05 WIB

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X