PSSI Tunggu Hasil Visum Mendiang Kiper Liga 3 Taufik Ramsyah

- Jumat, 24 Desember 2021 | 10:56 WIB
Taufik Ramsyah, mendiang kiper klub Liga 3 Tornado FC Pekanbaru (Instagram/@tornadofcpekanbaru)
Taufik Ramsyah, mendiang kiper klub Liga 3 Tornado FC Pekanbaru (Instagram/@tornadofcpekanbaru)

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) masih menunggu hasil visum dari mendiang kiper klub Liga 3 Tornado FC, Taufik Ramsyah sebelum membuat kesimpulan mengenai ada atau tidaknya kekeliruan penerapan prosedur medis di lapangan.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dikutip dari laman PSSI, Kamis (23/12/2021).

"Terkait dugaan terlambatnya pertolongan pertama, kami harus menunggu hasil visumnya lebih dahulu," ujar Iriawan.

Pihaknya sendiri sangat menyayangkan seandainya memang ada keterlambatan pertolongan medis saat Taufik terkapar di tengah pertandingan. Sebab, PSSI mengklaim sudah membekali panitia laga dengan prosedur operasi standar (SOP) untuk kondisi darurat.

"Panitia pelaksana harus mengerti soal itu," kata Iriawan.

Terlepas dari itu, PSSI turut berbelasungkawa atas kepergian kiper muda tersebut.

"Tentu rasa duka yang mendalam dari saya atas nama keluarga besar persepakbolaan Indonesia. Semoga yang bersangkutan husnul khotimah dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan," pungkas Iriawan.

Kiper Taufik Ramsyah diketahui meninggal dunia saat menjalani perawatan selama 3 hari di rumah sakit di Pekanbaru.

Baca Juga: Detik-detik Kiper Liga 3 Taufik Ramsyah Pingsan di Lapangan, Berujung Meninggal Dunia

Sebelumnya, penjaga gawang berusia 20 tahun itu dilarikan ke rumah sakit karena mengalami cedera parah di bagian kepala, yang membuatnya pingsan usai berbenturan dengan pemain Wahana FC pada laga lanjutan babak 6 besar Liga 3 zona Riau, Sabtu (18/12/2021).

Taufik sempat dioperasi di rumah sakit namun tetap tidak sadarkan diri alias koma hingga akhirnya dinyatakan meninggal pada Selasa (21/12/2021).

Di sisi lain, laga antara Tornado FC dan Wahana FC tuntas dengan skor 4-1. Kemenangan itu mengantar Tornado FC lolos ke final Liga 3 zona Riau, meski akhirnya kalah dari PS Siak di babak final.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X