Arsenal Gagal Curi Poin di Markas Burnley

- Minggu, 2 Februari 2020 | 23:06 WIB
Pemain Burnley dan Arsenal berduel memperebutkan bola. (REUTERS/Phil Noble)
Pemain Burnley dan Arsenal berduel memperebutkan bola. (REUTERS/Phil Noble)

Arsenal gagal meraih kemenangan saat bertandang ke markas Burnley pada laga lanjutan Liga Primer Inggris pekan ke-25 di Stadion Turf Moor. Tampil dominan, upaya The Gunners masih belum membuahkan hasil. Skor 0-0 hingga akhir laga.

Sejak kick-off dimulai, Arsenal langsung tampil menekan. Striker Arsenal, Aubameyang melepaskan umpan silang dari sisi kananke arah kotak penalti. Lacazette yang menyundul bola gagal mengarahkan ke gawang.

Selang beberapa menit kemudian, giliran tuan rumah melancarkan serangan. Westwood mengirim umpan silang ke kotak penalti mengarah ke Rodriguez. Sayang, bola masih dapat diblok Saka.

The Gunners kembali mendapat kesempatan. David Luiz mengirim umpan ke Aubameyang dan sang striker lolos dari jebakan offside. Dia kemudian berlari ke arah kotak penalti dan melepaskan tendangannya. Namun bola masih jauh dari target.

Di menit ke-19, Burnley kembali membalas. Rogriguez melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti, tapi kiper Arsenal masih bisa mengantisipasi bola.

Hingga menjelang akhir laga, kedua tim bergantian menyerang. Namun belum ada bola yang bersarang ke gawang. Skor 0-0 di babak pertama.

 

Babak kedua

 

Babak kedua dimulai, dan Burnley tampil mendominasi dengan penguasaan bola. Untungnya lini belakang anak asuh Mikel Arteta itu masih tangguh dari serangan-serangan yang dilancarkan oleh Clarets.

Kian diserang, Arsenal tak tinggal diam. Mereka nyaris mencetak gol andai Pope gagal mengamankan bola hasil sepakan Martinelli.

Laga berjalan 60 menit, Burnley dua kali memperoleh peluang lewat sundulan. Namun tandukkan dari Rodriguez dan Hendrick masih belum menemui sasaran.

Aubameyang nyaris mencetak gol bagi Arsenal di menit ke-75. Menerima umpan silang dari Lacazette, pemain 30 tahun itu menyambutnya dengan sundulan. Tapi arah bola masih melebar di sisi gawang.

Hingga wasit meniup peluit panjang, tak ada gol tercipta. Skor kacamata untuk kedua tim.

 

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X