Absen Voting FIFA The Best 2022, Cristiano Ronaldo Dapat Penghargaan di Arab

- Kamis, 2 Maret 2023 | 09:04 WIB
Cristiano Ronaldo saat diperkenalkan sebagai pemain Al Nassr (REUTERS/Ahmed Yosri)
Cristiano Ronaldo saat diperkenalkan sebagai pemain Al Nassr (REUTERS/Ahmed Yosri)

Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, diketahui absen dalam memberikan voting untuk acara penghargaan The Best FIFA Football Awards 2022. Menariknya, pemain yang kini memperkuat Al Nassr itu justru mendapat penghargaan sendiri di Arab Saudi.

Cristiano Ronaldo terpilih menjadi pemain terbaik Liga Arab Saudi 2022/2023 edisi Februari. Ini tentu menjadi awal yang baik bagi CR7 mengingat ia baru bergabung dengan Al Nassr pada Januari 2023 kemarin.

Ronaldo memulai musim dengan Al Nassr di Liga Arab Saudi dengan sangat ciamik. Ia menunjukkan kualitasnya dengan mencetak delapan gol dan dua assist dalam waktu satu bulan.

Pemain berusia 38 tahun itu memulai debut golnya saat Al Nassr bermain imbang 2-2 melawan Al Fateh di awal Februari. Gol yang dicetak pada menit 90+3 oleh Ronaldo itu berhasil menyelamatkan klub dari kekalahan.

Baca Juga: Resmi! Lionel Scaloni Tangani Timnas Argentina Sampai 2026

Ronaldo kembali menorehkan tiga gol ke gawang lawan, ketika Al Nassr menang 3-0 atas Damac FC di akhir bulan ini. Satu pekan sebelumnya, peraih lima Ballon d'or mencetakan dua asisst ketika laga dengan Al Taawon.

Performa impresif Ronaldo ini lantas membuatnya diganjar penghargaan Pemain Terbaik Liga Arab Saudi bulan Februari 2023. Hal ini disampaikan oleh Liga Profesional Saudi (SPL) sebagai penyelenggara.

Baca Juga: Gara-gara Dukung Messi, David Alba Dapat Serangan Rasis dari Fans Real Madrid!

Sebelumnya, Cristiano Ronaldo absen dalam voting pemilihan FIFA The Best Award 2022, pada Selasa (28/2/2023) dini hari WIB. Dalam momen penting itu, Ronaldo lebih memilih utuk mengutus wakil kapten Timnas Portugal, Kapler Laveran alias Pepe yang memilih tiga nama pemain yaitu Kylian Mbappe, Luca Modric, dan Karim Benzema.

Penulis: Rafi Fadillah

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X