Alami Cedera, Granit Xhaka Absen Tiga Bulan

- Kamis, 30 September 2021 | 19:59 WIB
Absen tiga bulan karena cedera. (photo/Instagram/granitxhaka)
Absen tiga bulan karena cedera. (photo/Instagram/granitxhaka)

Arsenal mengumumkan bahwa salah satu gelandangnya, Granit Xhaka bakal menepi dari lapangan selama tiga bulan dikarenakan cedera lutut.

Cedera itu dialami Xhaka ketika Arsenal menang 3-1 atas Tottenham Hotspur pada Minggu (26/9) malam WIB. Ia dijegal oleh penyerang Tottenham Lucas Moura di akhir pertandingan dan harus tertatih-tatih saat keluar lapangan.

Arsenal mengatakan bahwa kapten berusia 29 tahun tersebut mengalami 'cedera signifikan' pada ligamen lutut medialnya.

"Konsultasi dengan seorang spesialis berlangsung pada Selasa malam (28/9) yang telah menentukan bahwa Granit tidak memerlukan operasi," tulis The Gunners dalam sebuah pernyataan yang dikutip Reuters.

Di awal musim 2021/22 ini, Xhaka telah empat kali jadi starter dalam enam pertandingan Liga Inggris.

"Program pemulihan dan rehabilitasi Granit akan segera dimulai dan kami menargetkan dia akan kembali beraksi dalam waktu sekitar tiga bulan," tambah Arsenal.

"Semua orang di klub sekarang akan mendukung dan bekerja keras dengan Granit untuk membawanya kembali ke lapangan sesegera mungkin."

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X