Kalah Tipis, Inter Milan Gagal Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions

- Rabu, 11 Desember 2019 | 05:17 WIB
(photo/REUTERS/Alessandro Garofalo)
(photo/REUTERS/Alessandro Garofalo)

Inter Milan menelan kekalahan saat menjamu Barcelona dalam fase 16 besar Liga Champions di kandang sendiri. Dalam laga tersebut, Inter Milan kalah tipis 1-2 dan hasil itu membuat mereka gagal ke-16 besar.

Di laga babak pertama, Barcelona lebih dulu mencuri gol dari tuan rumah Inter melalui Carles Perez di menit ke-23.

Gol itu tercipta melalui pergerakan Arturo Vidal di dalam kotak penalti. Dalam kawalan Diego Godin, sentuhan pertama Vidal kemudian disambar Carlez Perez yang berlari dari sisi kanan sebelum melepaskan dengan tendangan kaki kirinya.

Inter kemudian bangkit dan melakukan 2 serangan beruntun berbahaya. Tendangan Lautaro ditepis Neto dan umpan silang Lukaku diteruskan D'Ambrosio dengan sundulan yang melambung tipis di mistar gawang Neto.

Inter Milan akhirnya berhasil menyamakan kedudukan sebelum turun minum. Gol tercipta melalui kerjasama satu-dua Lautaro dan diakhiri oleh Lukaku dengan tendangan keras mendatar dan merobek gawang Barcelona. Skor 1-1 untuk kedua tim hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua, Barcelona melakukan ancaman melalui Griezmann. Namun sepakannya yang mengarah ke tiang jauh masih bisa ditepis kiper Inter Milan, Handanovic.

Di menit 60, Inter Milan nyaris mencuri gol dari Barcelona. Lukaku yang tinggal berhadapan dengan kiper Neto gagal memanfaatkan peluang. Tembakannya dari jarak dekat masih bisa diantisipasi Neto.

Inter yang bermain di kandang sendiri tampil percaya diri dengan melakukan sejumlah serangan. Lautaro sempat mencetak gol untuk menambah keunggulan Inter Milan, namun gol itu dianulir wasit karena sudah berada dalam posisi offside saat menerima umpan dari Godin.

Impian Inter Milan untuk lolos ke babak 16 besar tampaknya harus dikubur dalam-dalam. Pasalnya Ansu Fati yang baru 2 menit memasuki lapangan berhasil mencetak gol di menit ke-86. Skor 2-1 untuk keunggulan Barcelona.

Hasil ini pun membuat anak asuh Antonio Conte gagal lolos ke babak 16 besar Liga Champions. 

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X