Cerita Presiden Getafe yang Nyaris Mendapatkan Lionel Messi

- Kamis, 21 Mei 2020 | 15:59 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi. (REUTERS/Albert Gea)
Megabintang Barcelona, Lionel Messi. (REUTERS/Albert Gea)

Presiden Getafe Angel Torres mengklaim klubnya nyaris memboyong megabintang Barcelona Lionel Messi dengan status pinjaman serta memiliki perjanjian lisan untuk menjadikan Pep Guardiola sebagai pelatih.

Torres memang punya hubungan dekat dengan mantan presiden Barcelona, Joan Laporta. Kala itu dia berharap bisa merekrut Messi dan Guardiola ke klubnya.

Messi masih berusia 17 tahun saat dia menembus line up tim utama Barcelona pada 2004 silam. Torres mengaku sangat menginginkan kehadiran Messi di klubnya meski dengan status pinjaman.

"Di tahun pertama atau kedua Messi [di tim utama], kami hampir saja membawanya ke Getafe dengan status pinjaman," kata Torres kepada Marca.

"Pada akhirnya, [manajer Barca waktu itu Frank] Rijkaard tidak setuju dan keinginan kami tidak diindahkan.”

Setelah gagal mendatangkan Messi, Torres kembali mendekati Barcelona pada musim panas 2008, kali ini misinya untuk merekrut Pep Guardiola.

Torres ingin Guardiola sebagai calon pengganti Michael Laudrup, yang saat itu diperkirakan akan menggantikan Rijkaard di Camp Nou pada waktu itu.

"Suatu hari, [direktur olahraga Barcelona] Txiki [Begiristain] menghadiri undian Eropa di Swiss dan gagasannya adalah bahwa Laudrup akan pergi ke Barcelona dan kami akan mendapatkan Guardiola sebagai pengganti karena, di awal-awal, Laporta tidak yakin dengan Pep sama sekali,” kata Torres.

 

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X