Heroik! Selamatkan Pemain Lawan yang Kolaps, Bek Georgia Ini Diganjar FIFA Fair Play Award

- Selasa, 28 Februari 2023 | 10:53 WIB
Luka Lochoshvili saat menyelamatkan pemain Austria Vienna yang kolaps di lapangan (Instagram/@lukaloch)
Luka Lochoshvili saat menyelamatkan pemain Austria Vienna yang kolaps di lapangan (Instagram/@lukaloch)

Aksi heroik sempat ditunjukkan oleh pemain asal Georgia, Luka Lochoshvili, lantaran dirinya menolong pemain lawan yang kolaps di lapangan. Karena tindakannya tersebut, Lochoshvili pun dianugerahi penghargaan FIFA Fair Play Award.

Penghargaan tersebut diberikan dalam acara The Best FIFA Football Awards 2022 sebagai bentuk apresiasi. Aksi heroik yang dilakukan oleh Lochoshvili itu sendiri dilakukan pada Februari 2022.

Kala itu Lochoshvili masih memperkuat klub Austria, Wolfsberger. Ia sedang berada di pertandingan melawan Austria Vienna dalam lanjutan Liga Austria.

Baca Juga: FIFPro World XI 2022 Dirilis, FIFA Justru Dikecam Netizen

Di tengah laga, tiba-tiba salah seorang pemain Austria Vienna, yakni Georg Tiegl, tidak sadarkan diri alias kolaps. Lochoshvili pun dengan sigap berlari menghampiri Tiegl yang tergeletak di lapangan.

Lochoshvili berusaha mencegah Tiegl menelan lidahnya sendiri. Ia memasukkan tangannya ke dalam mulut Tiegl untuk membetulkan posisi lidah pemain Austria Vienna tersebut.

Pasalnya, posisi lidah yang salah bisa saja menjadi berbahaya kerena menutup saluran pernapasan, Untungnya Lochoshvili bertindak cepat sehingga nyawa Tiegl bisa terselamatkan.

Baca Juga: Ini Dia Gol Spektakuler dari Pemain Amputasi Marcin Oleksy yang Menangi Puskas Award 2022

“Untungnya, saya tahu apa yang harus dilakukan. Semua orang akan bereaksi seperti itu dalam situasi ini. Saya pikir saya menangkap lidahnya pada detik terakhir,” kata Lochoshvili saat itu, dikutip dari Football Italia.

Saat ini Lochoshvili tidak lagi memperkuat Wolfsberger. Pada musim panas 2022 ia diboyong oleh klub Italia, Cremonese. Ia ditebus seharga 1,6 juta euro (Rp25 miliar).

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X