Gak Kapok! Chelsea Incar Eks Pelatih PSG Lagi untuk Jadi Pengganti Thomas Tuchel

- Kamis, 8 September 2022 | 04:38 WIB
Ekx pelatih PSG Mauricio Pochettino. (REUTERS/Stephane Mahe)
Ekx pelatih PSG Mauricio Pochettino. (REUTERS/Stephane Mahe)

Chelsea secara mengejutkan mendepak Thomas Tuchel dari posisi pelatih mereka. Kini, Chelsea kabarnya tengah membidik eks juru taktik Paris Saint-Germain (PSG) lainnya untuk menjadi pengganti Tuchel.

Seperti disadur dari The Guardian, Kamis (10/9/2022), sosok yang dimaksud tersebut adalah Mauricio Pochettino. Ya, Pochettino sendiri tengah menganggur usai dipecat Chelsea sebelum musim 2022-2023 bergulir.

Fakta tersebut membuat peluang Chelsea mengontrak Pochettino sebagai pengganti Tuchel pun sangat besar terwujud. Tuchel sendiri nampaknya tidak keberatan untuk kembali melatih klub Inggris.

Pochettino memang sempat dipercaya membesut Tottenham Hotspur selama lima musim. Di bawah asuhan Pocchetino, Spurs menjadi salah satu tim terbaik di Eropa dengan mampu menembus final Liga Champions 2018-2019, meski akhirnya kalah dari Liverpool.

Baca Juga: Usai Depak Thomas Tuchel, Chelsea Jadikan Sosok Ini sebagai Calon Penggantinya

Sedangkan bersama PSG, Pochettino juga mampu menghadirkan sejumlah gelar domestik untuk tim berjuluk Les Parisiens itu. Fakta itulah yang jadi pertimbangan manajemen Chelsea untuk menunjuk Pochettino sebagai suksesor Tuchel.

Apabila tidak ada kendala berarti, maka Pochettino pun bakal tiba di London dalam waktu dekat ini. Pochettino juga bakal memecahkan rekor sebagai pelatih asal Argentina pertama yang membesut klub asal London Barat tersebut.

Kini menarik dinantikan, seperti apa kelanjutan dari rumor Pochettino membesut Chelsea. Apakah manajemen Chelsea benar-benar menunjuk Pochettino sebagai pengganti Tuchel, atau justru mempertimbangkan nama lain.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X