Fred Nilai Para Pemain MU Belum Kompak dan Pentingkan Ego

- Minggu, 9 Februari 2020 | 20:39 WIB
Gelandang Manchester United, Fred melakukan pemanasan sebelum laga. (REUTERS/Phil Noble)
Gelandang Manchester United, Fred melakukan pemanasan sebelum laga. (REUTERS/Phil Noble)

Gelandang Manchester United, Fred mengungkapkan salah satu masalah utama yang ada di timnya. Menurut Fred, para pemain Setan Merah masih belum kompak dan belum bisa melawan rasa ego yang begitu besar.

Performa Manchester United di musim ini masih jauh dari kata konsisten. Dari lima pertandingan terakhirnya, MU hanya menang sekali, seri sekali dan kalah tiga kali.

Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer tersebut belum juga finis di peringkat empat klasemen Liga Inggris. Saat ini MU masih berada di peringkat delapan klasemen Liga Inggris dengan raihan 35 poin.

Melihat pencapaian MU yang belum memuaskan saat ini, banyak yang menyebut bahwa klub tersebut butuh perubahan besar-besaran. Gelandang MU, Fred merupakan salah satu orang yang turut angkat bicara akan hal tersebut.

Menurutnya MU harus fokus dalam mencetak gol daripada mengikuti ego pra pemain di lapangan. Selain itu dia juga meminta agar rekan-rekannya lebih kompak dan tak bertindak sendiri-sendiri.

"Kami banyak kekurangan saat ini, pertama-tama kami perlu memikirkan hal-hal di lapangan. Kami sangat keteteran perihal kreativitas, terutama di lini tengah," kata Fred dikutip dari The Sun.

'Kami juga harus meningkatkan diri sebagai tim, kami punya masalah dalam tim kami yakni tidak memiliki 'mentalitas bersama'. Rasa ego para pemain juga menjadi soal dan kami harus menghentikan itu," dia menambahkan.

"Kami harus berpikir soal gol di pikiran kami, fokus ke sana dan maju terus. Kami mesti melakukannya bersama-sama dan saat ini beberapa pemain memiliki tujuan lain, ada pemain-pemain yang hanya mau menyelesaikan masalah sendirian dan itu jelas salah," Fred mengungkapkan.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X