Marcos Rojo Bakal Disanksi MU Karena Langgar Aturan Lockdown

- Senin, 4 Mei 2020 | 19:26 WIB
Bek Manchester United, Marcos Rojo yang dipinjam ke Atletico Madrid. (Instagram/marcosrojo)
Bek Manchester United, Marcos Rojo yang dipinjam ke Atletico Madrid. (Instagram/marcosrojo)

Bek Manchester United, Marcus Rojo yang dipinjam ke Estudiantes ketahuan melanggar aturan karantina wilayah dengan berkumpul bersama  teman-temannya sambil merokok.

Manchester United diyakini akan mengambil sikap dengan memberikan peringatan kepada Rojo atas aksinya sekaligus meminta pertanggungjawaban sang pemain.

Dalam video yang viral, Rojo terlihat tengah bermain kartu remi sambil merokok bersama teman-temannya di sebuah tempat di Argentina. Unggahan tersebut langsung dihapus dari media sosial.

Padahal Argentina menerapkan lockdown atau karantina wilayah setidaknya sampai 10 Mei mendatang akibat virus Corona.

Aksinya itu berpotensi memengaruhi kariernya di MU. Bek 30 tahun itu sudah tak masuk ke dalam rencana pelatih Solskjaer di musim 2019/20 sehingga dia memutuskan pindah ke Estudiantes pada Januari lalu dengan status pemain pinjaman hingg akhir musim.

Rojo sendiri berharap bisa memperpanjang masa peminjamannya di Estudiantes sampai enam bulan lagi.

"Semuanya tergantung saya. Saya akan berbicara dengan manajemen Manchester United. Akan sangat menyaktikan jika saya langsung pergi dari sini setelah baru bermain beberapa laga," kata Rojo beberapa waktu lalu.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X