Cetak Gol Perdana di Piala Dunia, Lewandowski Terharu: Makin Tua Makin Emosional Bawaannya

- Minggu, 27 November 2022 | 11:06 WIB
Robert Lewandowski. (REUTERS/Kai Pfaffenbach)
Robert Lewandowski. (REUTERS/Kai Pfaffenbach)

Penyerang sekaligus kapten tim nasional (timnas) Polandia, Robert Lewandowski akhirnya mencetak gol di Piala Dunia.

Lewandowski menjebol gawang Arab Saudi dalam kemenangan Polandia 2-0 dalam pertandingan fase Grup E Piala Dunia 2022, Sabtu (26/11/2022) malam WIB.

Polandia membuka keunggulan lewat gol Piotr Zielinski, sedangkan gol kedua dicetak oleh Robert Lewandowski. Ini juga menjadi gol pertama Lewandowski di Piala Dunia di sepanjang karirnya.

Sementara itu, Arab Saudi gagal memanfaatkan hadiah penalti di babak pertama. Kemenangan ini membuat Polandia memuncaki grup dengan torehan 4 poin setelah meraih imbang 0-0 lawan Meksiko pada laga pertama.

Baca Juga: Hattrick buat Barcelona, Lewandowski Ukir Rekor Liga Champions Tikung Ronaldo dan Messi

Arab Saudi menduduki peringkat ketiga sementara setelah mereka secara mengejutkan menaklukkan Argentina 1-2 di pertandingan sebelumnya. Sedangkan Argentina di tempat kedua usai mengalahkan Meksiko 2-0.

Sementara itu Lewandowski terharu atas pencapaian gol pertamanya di turnamen sepak bola terakbar sejagat rata itu.

“Semakin tua saya, semakin emosional saya. Saya sadar bahwa ketika datang ke Piala Dunia 2022, ini bisa menjadi yang terakhir bagi saya. Saya ingin mengatakan bahwa saya telah bermain dan mencetak gol di Piala Dunia," kata pemain berusia 34 tahun itu dengan berlinang air mata saat wawancara pasca pertandingan.

Baca Juga: Lewandowski Dukung Sikap Polandia yang Ogah Lawan Rusia di Piala Dunia 2022

“Saat saya mencetak gol, semua yang saya miliki di dalam diri – impian, pentingnya gol, cara saya mencetak gol – semua impian masa kecil saya terpenuhi," sambungnya.

Mantan penyerang Bayern Munich itu merupakan pencetak gol terbanyak Polandia sepanjang masa dengan 76 gol dalam 134 penampilan tapi ia belum pernah mencetak gol di Piala Dunia.

Polandia gagal lolos ke Piala Dunia edisi 2010 dan 2014. Mereka juga hanya mencetak 2 gol di Rusia tahun 2018 lalu dan tersingkir di fase grup.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X