Kompak Cetak Gol PSG di Liga Champions, Mbappe Pecahkan Rekor Messi

- Rabu, 8 Desember 2021 | 10:48 WIB
Kylian Mbappe dan Lionel Messi berkostum PSG (REUTERS/Sarah Meyssonnier)
Kylian Mbappe dan Lionel Messi berkostum PSG (REUTERS/Sarah Meyssonnier)

Kylian Mbappe dan Lionel Messi  kompak mencetak masing-masing 2 gol dalam kemenangan Paris Saint Germain (PSG) 4-1 atas tim Belgia, Club Brugge di pertandingan terakhir grup A Liga Champions, Rabu (8/12/2021) dini hari WIB. Selain itu, Mbappe juga memecahkan rekor lama yang sebelumnya dipegang Messi.

Pemain internasional Prancis itu membuka skor saat pertandingan baru berjalan 2 menit di Parc des Princes disusul gol keduanya 5 menit kemudian.

Mbappe pun menjadi pemain termuda yang mencetak 30 gol di Liga Champions dengan usia 22 tahun dan 352 hari melampaui rekor Messi.

Messi kala itu berusia 23 tahun dan 131 hari ketika ia mencapai rekor tersebut pada tahun 2010.

Baca Juga: Potret Kylian Mbappe Jadi Ayah Baptis 2 Anak Panda yang Lahir di Kebun Binatang Prancis

Setelah seminggu di mana tim asuhan Mauricio Pochettino ditahan imbang di Ligue 1 berturut-turut oleh Nice dan Lens, kemenangan atas Club Brugge dini hari tadi menjadi sesuatu yang manis, terlebih bagi Messi yang sukses menambah pundi-pundi golnya menjadi 5.

Pemain 34 tahun itu menyumbang gol PSG di menit 38 dan 76 (penalti), sementara tim tamu membuat 1 gol hiburan di melalui Mats Rits di menit 68.

Dengan kemenangan tersebut, PSG finis sebagai runner-up grup grup A setelah mengumpulkan 11 poin dari 6 pertandingan usai sebelumnya sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar bersama Manchester City.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X