Buffon Tuai Kecaman Usai Videonya Bercanda Soal Virus Corona Viral

- Sabtu, 15 Februari 2020 | 21:41 WIB
Kiper Juventus, Gianluigi Buffon. (REUTERS/Massimo Pinca)
Kiper Juventus, Gianluigi Buffon. (REUTERS/Massimo Pinca)

Kiper Juventus, Gianluigi Buffon mendapat kecaman dari penggemar. Hal itu dikarenakan viral video Buffon yang bercanda tentang virus Corona dengan seorang fans asal Tiongkok.

Dalam video yang diunggah akun Twitter pisto_gol, terlihat Buffon tengah menandatangani foto seorang penggemar. Aktivitas itu dilakukan Buffon setelah pertandingan AC Milan vs Juventus dalam leg pertama semifinal Coppa Italia, Jumat (14/2/2020).

Buffon yang memakai setelan jas warna hitam itu tiba-tiba disodori foto oleh seorang penggemar yang meminta tanda tangannya.

Kiper berusia 41 tahun itu tau bahwa fans yang meminta tanda tangannya memiliki perawakan seperti orang Tiongkok. Dia kemudian melontarkan candaan terkait virus Corona kepada fans tersebut.

"Saya memperhatikanmu, eh? Corona, eh? Astaga, apakah kamu dari Wuhan?" kata Buffon sembari tertawa, dilansir dari Football Italia.

Setelah selesai, Buffon kemudian mengelus pipi pria asal Tiongkok itu dan beralih ke penggemar di sebelahnya.

Candaan Buffon ternyata tak bisa dimaklumi oleh publik. Tak sedikit orang mengecam candaan virus Corona yang dilakukan Buffon.

 

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X