Momen Penggemar Maradona Berkumpul Kenang sang Legenda, Pesan dari Penggemar Mengharukan

- Kamis, 26 November 2020 | 10:15 WIB
Penggemar Diego Maradona. (REUTERS/Martin Villar)
Penggemar Diego Maradona. (REUTERS/Martin Villar)

Legenda sepak bola Argentina Diego Maradona dikabarkan telah meninggal dunia pada usia 60 tahun. Ia dikabarkan menderita serangan jantung.

Rakyat Argentina berkumpul di jalanan Buenos Aires untuk mengenang bintang sepak bola Argentina Diego Maradona yang meninggal dunia pada hari Rabu (25/11/2020).

Presiden Alberto Fernandez mengumumkan tiga hari berkabung nasional setelah Maradona, 60, meninggal di rumah karena serangan jantung setelah berjuang melawan serangkaian masalah kesehatan.

-
(REUTERS/Martin Villar)

Di Buenos Aires, para penggemar meletakkan karangan bunga di dekat bekas klub Maradona, Boca Juniors.

Dalam kesempatan itu, salah satu penggemar menyampaikan pesan untuk sang Legenda, Diego Maradona.

"Diego adalah segalanya bagi saya. Sebagai penggemar Boca, sebagai seorang Argentina, dia adalah yang terhebat. Ini adalah kesedihan yang luar biasa," ujar pria bernama Shokiva, mengenakan kaos bergambar Maradona.

-
REUTERS/Martin Villar
-
REUTERS/Martin Villar
-
REUTERS/Martin Villar
-
REUTERS/Martin Villar

Untuk diketahui Maradona memulai karir profesionalnya bersama Argentinos Juniors pada usia 16 tahun dan kemudian dianggap sebagai salah satu pemain terhebat yang pernah melangkah ke lapangan sepak bola.

Penyerang kecil dengan kaki kiri ini kemudian mewakili Boca Juniors, Barcelona,Napoli, Sevilla dan Newell's Old Boys sebagai pemain, dan klub seperti Racing Club, Dorados, Gimnasia dan tim nasional Argentina kemudian sebagai pelatih.

Diego berperan penting dalam membawa Argentina meraih kemenangan Piala Dunia kedua mereka pada tahun 1986, menjadi kapten tim yang menang atas Jerman Barat di final di bawah asuhan Carlos Bilardo.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X