Sah! Erick Thohir Terpilih Jadi Ketum PSSI Baru

- Kamis, 16 Februari 2023 | 12:55 WIB
Menteri BUMN, Erick Thohir resmi terpilih jadi Ketum PSSI 2023-2027. (Twitter/@erickthohir)
Menteri BUMN, Erick Thohir resmi terpilih jadi Ketum PSSI 2023-2027. (Twitter/@erickthohir)

Kongres luar biasa (KLB) pemilihan Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) sudah mencapai akhir. Menteri BUMN Erick Thohir dikabarkan terpilih menjadi Ketum baru PSSI.

Kabar tersebut disiarkan oleh Humas PSSI, Kamis (16/2/2023). Erick Thohir dikabarkan menang terpilih menjadi Ketum PSSI berdasarkan KLB.

Baca Juga: Lepas Jabatan Ketum PSSI, Iwan Bule: Saya Tetap Ada di Komunitas Sepak Bola!

Erick sendiri mendapat voting terbanyak sebanyak 64 di atas suara yang lainnya. Dia kini resmi menjabat sebagai Ketum PSSI priode 2023-2027.

Erick pun mengonfirmasi terpilihnya sebagai Ketum PSSI periode 2023-2027. Hal tersebut Erick sampaikan melalui postingan di akun Instagram pribadinya, @erickthohir.

Baca Juga: Hari Ini Penentu Masa Depan Sepak Bola Indonesia, Ketua PSSI Baru Bakal Ditunjuk!

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Erick Thohir (@erickthohir)

"Terima kasih atas kepercayaannya. Insya Allah sama-sama kita benahi sepak bola Indonesia," caption postingan Erick pada akun Instagramnya.

Diberitakan sebelumnya, Mochamad Iriawan resmi melepas jabatanya sebagai Ketum PSSI pada hari ini. Pemilihan Ketum baru dilakukan dengan cara KLB di Hotel Shangri-la, Jakarta Pusat sejak pagi tadi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X