Bus Timnas Thailand Diserang Jelang Laga di GBK, Polda Metro Langsung Bergerak

- Kamis, 29 Desember 2022 | 17:51 WIB
Bus Timnas Thailand diserang oknum suporter (Twitter/@TL_Central)
Bus Timnas Thailand diserang oknum suporter (Twitter/@TL_Central)

Bus Tim Nasional Thailand dilempari sesuatu hingga kaca bus retak oleh sejumlah massa jelang laga melawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022  saat tiba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK). Polda Metro Jaya pun langsung turun tangan memburu pelaku.

Kabar mengenai penimpukan bus ttu dibenarkan langsung oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan. Namun, Zulpan menyebut tindakan massa bukan menyerang.

"Bukan diserang. Jadi benar adanya pelemparan itu bus dilempar itu benar," kata Kombes Zulpan saat dihubungi wartawan, Kamis (29/12/2022).

Baca Juga: Bus Timnas Thailand Diserang Jelang Lawan Indonesia, Pihak Keamanan Dipertanyakan

Zulpan sendiri belum membeberkan lebih rinci terkait kronologi pelemparan kepada bus Timnas Thailand itu saat di GBK. Namun, dia menegaskan pihaknya sudah turun tangan mencari pelaku pelemparan.

"Polisi masih menyelidiki siapa pelakunya," beber Zulpan.

Baca Juga: Jelang Lawan Timnas Indonesia di SUGBK, Bus Timnas Thailand Diserang hingga Kaca Retak

Diberitakan sebelumnya, media sosial digegerkan dengan adanya foto-foto yang menampilkan bus berisi Timnas Thailand rusak pada bagian kaca. Diduga, kaca bus tersebut rusak lantaran ditimpuk.

-
Bus Thailand dikabarkan diserang (Twitter/@idextratime)

Insiden ini terjadi jelang laga Piala AFF antara Timnas Thailand melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X