Rodrigo De Paul dan Lionel Messi Foto dengan Trofi Piala Dunia, Indonesia Ikutan Mejeng!

- Rabu, 21 Desember 2022 | 14:00 WIB
Instagram stories Rodrigo De Paul dan Lionel Messi (Instagram/@rodridepaul/@leomessi)
Instagram stories Rodrigo De Paul dan Lionel Messi (Instagram/@rodridepaul/@leomessi)

Indonesia ikut terlihat saat Rodrigo De Paul dan Lionel Messi foto dengan trofi Piala Dunia. Itu diketahui dari instagram stories dua penggawa Timnas Argentina tersebut.

De Paul dan Lionel Messi tengah bergembira atas keberhasilan Argentina merajai Piala Dunia Qatar 2022. Usai menjadi juara, para pemain Argentina mengunggah berbagai foto dan video dengan trofi bermaterikan emas tersebut.

De Paul dan Lionel Messi jelas tidak ketinggalan. Mereka pun berfoto bersama dengan trofi Piala Dunia. Uniknya, dalam foto mereka, peta Indonesia terlihat cukup jelas.

Baca Juga: Rekor Telur pun Pecah, Unggahan Instagram Lionel Messi Dapat Like Terbanyak!

Sementara itu, euforia keberhasilan Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 masih terasa hingga sekarang. Itu tidaklah aneh karena sudah 36 tahun sejak Argentina terakhir kali menjadi tim terbaik di Piala Dunia.

Setelah juara pada 1986 bersama Diego Armando Maradona, Argentina baru mampu mengulang prestasi serupa di Piala Dunia 2022. Perjalanan Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022 pun tidaklah mudah.

Sempat kalah dari Arab Saudi pada pertandingan pertama, Argentina menyapu bersih sisa pertandingan dengan kemenangan. Lawan terakhir Argentina adalah Prancis di partai puncak.

Pertandingan kontra Prancis berjalan sengit sejak menit pertama. Setelah 120 menit berlalu, kedudukan 3-3 terpampang di papan skor.

Baca Juga: Ini Alasan Martinez Lakukan Selebrasi Kontroversial di Piala Dunia 2022

Dalam adu penalti, Argentina menang 4-2 atas Prancis. Argentina pun meraih trofi Piala Dunia ketiga mereka, tetapi ini merupakan yang pertama bagi Lionel Messi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X