Indra Sjafri Belum Bisa Pastikan Timnas Indonesia Hadapi Kenya dan Burundi di Uji Coba

- Rabu, 8 Maret 2023 | 19:20 WIB
Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri. (Instagram/indrasjafri_coach)
Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri. (Instagram/indrasjafri_coach)

Timnas Indonesia santer dikabarkan akan menghadapi Kenya dan Burundi di pertandingan persahabatan internasional FIFA. Namun Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, ternyata belum bisa memastikan hal ini.

"Tunggu, tunggu saja. PSSI akan merilisnya," ujar Indra di Jakarta, Rabu (8/3/2023).

Informasi tentang pertandingan Indonesia melawan Burundi dan Kenya menghiasi lini masa media sosial sejak Selasa (7/3/2023). FIFA Matchday sendiri akan berlangsung di rentang tanggal 20-28 Maret 2023 mendatang.

Meski demikian, PSSI belum mengumumkan apa pun terkait hal ini. Yang jelas, andai terlaksana, laga tersebut akan menjadi pengalaman yang bagus bagi Timnas Indonesia.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2022/2023: Dibungkam Borneo FC, Persija Gagal Geser Persib

Kenya dan Burundi pasalnya saat ini berada di peringkat FIFA yang lebih baik dari Indonesia. Per 22 Desember 2022, Kenya ada di posisi ke-101 FIFA, sementara Burundi bertengger di anak tangga ke-141. Adapun Indonesia di peringkat ke-151 FIFA.

Menurut Indra Sjafri, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memang meminta PSSI untuk mencarikan lawan yang tangguh bagi skuadnya. Oleh karena itu, sejak Januari 2023, Shin Tae-yong bersama Indra sudah menetapkan kriteria tertentu untuk lawan Skuad Garuda di FIFA Matchday.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2022/2023: Persib Dipermalukan oleh Persik Kediri di Stadion Pakansari!

Sementara soal lokasi pertandingan sekiranya laga persahabatan ini jadi digelar, Indra menegaskan bahwa itu di Indonesia. Akan tetapi, stadion pertandingan belum ditentukan.

"Sesuai arahan Pak Ketum (Ketua Umum PSSI Erick Thohir), kalau bisa bermain di dalam negeri karena suporter, masyarakat kita membutuhkan hiburan," tutur Indra Sjafri.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X