Resmi! Bayern Munchen Datangkan Matthijs de Light dari Juventus

- Rabu, 20 Juli 2022 | 12:28 WIB
Matthijs de Ligt. (Instagram/@mdeligt_)
Matthijs de Ligt. (Instagram/@mdeligt_)

Bayern Munchen resmi menggaet bek dari Juventus yaitu Matthijs de Ligt pada bursa transfer musim panas 2022 ini.

Juventus melaporkan kepergian de Ligt dilepas dengan nilai transfer 67 juta euro atau sekitar Rp920 miliar plus bonus sebesar 10 juta euro (Rp153 miliar).

Presiden Bayern Munchen Herbert Heiner menyampaikan, Matthijs de Ligt merupakan target utama incaran kami, ada tujuan besar yang ingin kami wujudkan dan masa depan di tim kami semakin jelas.

"Saya sangat senang jadi pemian klub hebat ini. FC Bayern adalah klub tersukses di Jerman, salah satu yang paling sukses di Eropa dan dunia," ujar De Ligt di laman resmi Bayern.

Baca Juga: Ten Hag Teriaki Pemain Manchester United saat Kalahkan Crystal Palace: Kamu Ngapain!

Kedatangan De Ligt menjadi pemain ketiga setelah Munchen mendatangkan Sadio Mane dan Robert Lewandowski.

De Ligt bergabung dengan akademi Ajax pada usia sembilan tahun dan dia menjadi kapten paling muda di Ajax pada 2019, dengan catatan ia berlaga sebanyak 117 penampilan dan meyumbangkan 13 gol, setelah itu ia hengkang ke Juventus.

Penulis: Bima Febrianto

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X