Bundesliga Kembali Bergulir 16 Mei

- Jumat, 8 Mei 2020 | 09:38 WIB
Bundesliga pekan ke-26 kembali bergulir pada 16 Mei mendatang. (REUTERS)
Bundesliga pekan ke-26 kembali bergulir pada 16 Mei mendatang. (REUTERS)

Liga domestik Jerman, Bundesliga dipastikan akan kembali bergulir pada Sabtu (16/5) pekan depan setelah ditangguhkan sementara sejak Maret lalu akibat wabah virus corona. Kompetisi musim 2019/20 ini direncanakan akan berakhir pada 27 Juni mendatang.

Pada awal Mei, pemerintah Jerman sudah mulai melonggarkan aturan lockdown di wilayahnya. Setelah itu, mereka mengizinkan kompetisi olahraga, termasuk Bundesliga untuk dilanjutkan pada pertengahan Mei ini, tentunya harus mengikuti protokol kesehatan yang ditetapkan.

DFL selaku operator Bundesliga memutuskan liga akan kembali bergulir setelah menggelar rapat pada Kamis (7/5). Dalam pertemuan itu, diputuskan bahwa kompetisi pekan ke-26 dilanjutkan pada 16 Mei dan akan selesai pada 27 Juni mendatang.

Nantinya, ada sejumlah aturan ketat yang diberlakukan saat liga dilangsungkan. Setiap satu kali dalam sepekan, para pemain diwajibkan melakukan tes virus corona. Lalu, hanya ada 322 orang yang diperbolehkan masuk ke stadion.

Para pemain lainnya yang berada di bangku cadangan harus menerapkan social distancing. Selain itu, sesi konferensi pers akan dilakukan secara virtual. Dan para staf medis diharuskan menggunakan alat pelindung diri.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X