Jadwal Grup F Piala Dunia 2022: Belgia dan Kroasia Bakal Saling Sikut!

- Kamis, 10 November 2022 | 19:25 WIB
Trofi Piala Dunia 2022 (Reuters/Agustin Marcarian)
Trofi Piala Dunia 2022 (Reuters/Agustin Marcarian)

Jadwal Grup F Piala Dunia 2022 akan dibahas INDOZONE. Sekadar informasi, grup ini berisikan Belgia, Kanada, Maroko, dan Kroasia.

Menilik dari kekuatan keempat tim tersebut, Belgia, dan Kroasia adalah yang terkuat di Grup F. Apalagi, kedua tim adalah semifinalis Piala Dunia 2018.

Meski begitu, Belgia dan Kroasia tidak bersua di Piala Dunia 2018. Kroasia mengakhiri Piala Dunia 2018 sebagai runner-up, sedangkan Belgia merengkuh peringkat tiga.

-
Ilustrasi trofi Piala Dunia (Reuters/Amr Abdallah Dalsh)

Baca Juga: Piala Dunia 2022: Bak Peramal, Samuel Eto’o Sebut Kamerun Bakal Juara Usai Libas Maroko

Belgia dan Kroasia tentu ingin meraih hasil lebih baik di Piala Dunia 2022. Akan tetapi, perjuangan Belgia dan Kroasia tidak akan mudah sejak fase grup.

Dengan kekuatan yang berbeda dari edisi sebelumnya, Belgia dan Kroasia akan dihadang Maroko serta Kanada. Secara ranking FIFA, Maroko (22) dan Kanada (41) ada di bawah Belgia (2) serta Kroasia (12). Meski begitu, ranking FIFA kerap tidak tercermin dalam pertandingan.

Oleh sebab itu, Belgia dan Kroasia harus berhati-hati terhadap Maroko serta Kanada. Apalagi, kedua tim itu akan bermain tanpa beban di Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Awer Mabil, Calon Bintang Australia di Piala Dunia 2022 yang Lahir di Kamp Pengungsian

Jika hanya fokus pada lawan terkuat di Grup F, Belgia dan Kroasia bisa tersandung di pertandingan lainnya. Tidak akan mengejutkan jika Grup F menelurkan juara grup dan runner-up di luar dugaan. Sebab, semua bisa terjadi dalam sepak bola.

Berikut jadwal Grup F Piala Dunia 2022:

Matchday Pertama – 23 November 2022
Maroko vs Kroasia
Belgia vs Kanada

Matchday Kedua – 27 November 2022
Belgia vs Maroko
Kroasia vs Kanada

Matchday Ketiga – 1 Desember 2022
Kroasia vs Belgia
Kanada vs Maroko

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X